Polres Tebingtinggi

Polres Tebingtinggi Ikuti Puncak Penanaman Mangrove Nasional di Desa Bagan Kuala

Personel Polres Tebingtinggi menghadiri dan mengikuti kegiatan puncak penanaman mangrove nasional secara serentak jajaran TNI di seluruh Indonesia

Istimewa
Personel Polres Tebingtinggi menghadiri dan mengikuti kegiatan puncak penanaman mangrove nasional secara serentak jajaran TNI di seluruh Indonesia dipimpin Presiden RI Joko Widodo secara virtual dari Dusun III Desa Bagan Kuala, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Senin (15/5/2023). 

Polres Tebingtinggi Ikuti Puncak Penanaman Mangrove Nasional di Desa Bagan Kuala

TRIBUN-MEDAN.com, TEBINGTINGGI - Personel Polres Tebingtinggi menghadiri dan mengikuti kegiatan puncak penanaman mangrove nasional secara serentak jajaran TNI di seluruh Indonesia dipimpin Presiden RI Joko Widodo secara virtual dari Dusun III Desa Bagan Kuala, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Senin (15/5/2023).

Kasi Humas Polres Tebingtinggi AKP Agus Arianto mengatakan, kegiatan tersebut mengambil tema "Mangrove For Better Life" yang diikuti beberapa personel Polres Tebingtinggi.

"Kegiatan penanaman pohon mangrove nasional secara serentak jajaran TNI di seluruh Indonesia dipimpin langsung oleh Presiden RI Ir. H. Joko Widodo yang dipusatkan di Taman Wisata Alam Angke Kapuk Jakarta Utara," ungkapnya.

Adapun luas lahan yang dilakukan penanaman pohon mangrove, jelas Agus, seluas 5 hektare dengan jumlah pohon yang ditanam sebanyak 10.000 bibit pohon mangrove di Dusun III Desa Bagan Kuala.

Penanaman ini diikuti oleh Marinir 30 personel, Lantamal I Belawan 77 personel, Pomal 16 personel, Sat Brimob Polda Sumut Yon B 26 personel, Dit Polairud Polda Sumut 19 personel, Polres Sergai 25 personel.

Kemudian Polres Tebingtinggi 21 personel, Satpol PP Sergai 11 personel, KPLP Tanjung Beringin 9 personel, Kominfo Sergai 3 orang, Satkom 8 orang, Pramuka 37 orang, KNTI 60 orang, Duta Kasih 15 orang, Syahbandar 3 orang, pegawai Kecamatan Tanjung Beringin 5 orang dan masyarakat Dusun III Desa Bagan Kuala 100 orang.

Agus menerangkan,seluruh rangkaian kegiatan penanaman mangrove di Dusun III Desa Bagan Kuala berakhir pada pukul 17.30 WIB. Selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman dan terkendali.

"Keikutsertaan personel Polres Tebingtinggi dan Polres Serdang Bedagai dalam penanaman mangrove di Dusun III Desa Bagan Kuala adalah merupakan wujud dari sinergitas TNI-POLRI," pungkasnya.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved