Polres Tanjungbalai
Kapolres Tanjungbalai Sidak Ruang Pelayanan, Pastikan Hal Ini
Kapolres Tanjungbalai mengingatkan petugas pelayanan tentang tata cara pelayanan SPKT, pelayanan pembuatan/perpanjang SIM dan tata cara pembuatan SKCK
Kapolres Tanjungbalai Sidak Ruang Pelayanan, Pastikan Hal Ini
TRIBUN-MEDAN.com, TANJUNGBALAI - Kapolres Tanjungbalai AKBP Ahmad Yusuf Afandi melakukan Sidak Cek Ruang Pelayanan.
Ruang pelayanan yang dilakukan pengecekan yakni SPKT, SKCK, Samsat, dan SIM.
Kapolres Tanjungbalai mengingatkan petugas pelayanan tentang tata cara pelayanan SPKT, pelayanan pembuatan/perpanjang SIM dan tata cara pembuatan SKCK serta Pelayanan kepada Wajib Pajak di Kantor Samsat agar sesuai dengan ketentuan.
"Menegaskan kepada personel pelayanan agar memberikan pelayanan terbaik dan humanis serta tidak melakukan pungli terhadap masyarakat yang mengurus keperluannya," katanya, Senin (15/5/2023).
Kehadiran Kapolres dalam melakukan sidak tersebut juga menyempatkan berinteraksi, ngobrol langsung kepada masyarakat tentang hal yang diurusnya serta menanyakan manakala ada kendala dalam proses pelayanan.
"Kegiatan yang dilaksanakan merupakan bagian dari kontrol Cek sebagai pimpinan terhadap tugas dari setiap anggota terlebih menyangkut pada pelayanan publik," pungkas Kapolres Tanjungbalai.
(akb/tribun-medan.com)
| Polres Tanjung Balai Gelar Pertemuan Satkamling, Perkuat Mitra Keamanan Berbasis Warga |
|
|---|
| Polres Tanjung Balai Amankan Bandar Sabu dengan Barang Bukti 1 Kg |
|
|---|
| Minggu Kasih, Polres Tanjung Balai Kunjungi Warga dan Berbagi Kasih |
|
|---|
| Tim Patroli Spartan Polres Tanjung Balai Patroli di Titik-Titik Rawan Kamtibmas Hingga Pagi Hari |
|
|---|
| Polres Tanjung Balai Gelar Blue Light Patrol Setiap Malam untuk Keamanan Pengguna Jalan dan Warga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kapolres-Tanjungbalai-AKBP-Ahmad-Yusuf-Afandi-sidah-ruang-pelayanan3l.jpg)