Bocah 10 Tahun Tewas Terlindas Mobil

TRAGIS Bocah 10 Tahun Tewas Terlindas Mobil, Gegara Sopir Tak Nampak Korban Duduk di Jalan

Seorang anak berinisial MFI (10) tewas terlindas mobil yang dikemudikan oleh seorang wanita berinisial CA (19)  di wilayah Tambora, Jakarta Barat.

Editor: M.Andimaz Kahfi

TRIBUN-MEDAN.COM - Seorang anak berinisial MFI (10) tewas terlindas mobil yang dikemudikan oleh seorang wanita berinisial CA (19)  di wilayah Tambora, Jakarta Barat.

Peristiwa tersebut tepatnya terjadi di Jalan Songsi Dalam, Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat pada Senin (1/5/2023) sekira pukul 15.30 WIB.

Dalam video, tampak mobil berwarna hitam berhenti di sebuah gang.

Wanita yang mengemudikan mobil tersebut diduga tidak melihat korban yang tengah duduk di depan mobilnya.

Hingga akhirnya, mobil itu melaju dan tanpa sadar melindas korban yang duduk di aspal.

Karena hal itu, Kapolsek Tambora, Kompol Putra Pratama mengatakan, peristiwa tersebut sudah ditangani dengan cepat oleh pihak berwajib.

"Anggota kami hadir cepat ke lokasi kejadian dan berhasil mencegah terjadi aksi main hakim sendiri oleh warga," kata Putra

Pihak kepolisian langsung hadir ke TKP dan berhasil mencegah aksi main hakim sendiri oleh warga sekitar.

Lebih lanjut, usai terlindas, korban sempat dilarikan ke RSUD Tarakan untuk pertolongan lebih lanjut.

Namun nahas, nyawa anak tersebut tidak tertolong dan meninggal di RS.

Saat ini, kasus tersebut sudah ditangani langsung oleh Unit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Barat. (*)

 

 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved