Polres Tapsel

Antisipasi Kemacetan, Polres Tapsel Patroli ke Desa Bulu Payung

Mengantisipasi kemacetan, Sat Samapta Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) Patroli ke Desa Bulu Payung, Kecamatan Sipirok, pada Rabu (3/5/2023) pagi

Editor: Arjuna Bakkara
ISTIMEWA
Mengantisipasi kemacetan, Sat Samapta Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) Patroli ke Desa Bulu Payung, Kecamatan Sipirok, pada Rabu (3/5/2023) pagi. 

TRIBUN-MEDAN.COM, TAPSEL -Mengantisipasi kemacetan, Sat Samapta Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) Patroli ke Desa Bulu Payung, Kecamatan Sipirok, pada Rabu (3/5/2023) pagi.

Dalam pelaksanaan Patroli ke Desa Bulu Payung itu, Sat Samapta Polres Tapsel juga melaksanakan penjagaan dan pengaturan (Gatur) lalu lintas (Lalin).

Setelahnya, Sat Samapta bertolak ke Desa Marisi, Kecamatan Angkola Timur, Kabupaten Tapsel. Di sana, personel melaksanakan patroli dialogis ke masyarakat.

"Selain untuk menjaga agar situasi aman dan kondusif, Patroli ini juga sebagai upaya menciptakan arus lalu lintas tetap lancar," jelas Kasat Samapta Polres Tapsel, AKP Harun, SH. (Jun-tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved