AKBP Buddy Negatif Narkoba hingga Racun

Polisi Pastikan AKBP Buddy yang Diduga Tabrakkan Diri ke Kereta Api, Negatif Narkoba hingga Racun!

Puslabfor Polri memastikan tidak ada kandungan racun yang terdapat di tubuh AKBP Buddy Alfrits Towoliu yang ditemukan tewas di KA Stasiun Jatinegara.

Editor: M.Andimaz Kahfi

TRIBUN-MEDAN.COM - Puslabfor Polri memastikan tidak ada kandungan racun yang terdapat di tubuh AKBP Buddy Alfrits Towoliu yang ditemukan tewas di KA Stasiun Jatinegara pada Sabtu (29/4/2023).

Kabid Kimbiofor Bareskrim Polri Kombes Pol Wahyu Marsudi juga memastikan hasil tes narkoba dan alkohol korban negatif.

"Kita dapatkan hasil untuk pestisida seluruhnya negatif, arsenik seluruhnya negatif, sianid seluruhnya negatif, alkohol negatif, dan narkobanya negatif," kata Kombes Pol Wahyu Marsudi melalui konferensi pers di Polres Metro Jakarta Timur, Senin (1/5/2023).

Diberitakan sebelumnya, AKBP Buddy Alfrits Towoliu tewas setelah tertabrak kereta api di Jalur DDT Petak Jalur hulu Jatinegara-Bekasi, Sabtu (29/4/2023).

Polisi menemukan enam bukti dari kasus tewasnya AKBP Buddy Alfrits Towoliu.

Kabid Kimbiofor Bareskrim Polri, Kombes Pol Wahyu Marsudi, mengatakan barang bukti yang ditemukan meliputi cup berisi darah hingga cup berisi swab kuku tangan kanan dan kiri milik AKBP Buddy.

"Pertama adalah empat buah cup berisi darah almarhum AKBP Buddy."

"Kemudian satu wadah berisi urine, kemudian satu bungkus plastik berisi potongan hati dari korban (AKBP Buddy), yang keempat satu buah wadah yang berisi rambut dari korban," kata Wahyu, Senin.

"Kemudian satu buah cup berisi swab kuku tangan sebelah kanan, dan yang terakhir adalah satu buah cup berisi swab kuku tangan sebelah kiri," tuturnya.

Seluruh barang bukti tersebut lalu dilakukan pemeriksaan dengan pembatasan karena permintaan dari penyidik. (*)

 

 

 

 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved