News Video
Nekad Mencuri Sparepart dan Pintu Mobil Tahanan Kejari Belawan, Siswo Pincang di Buat Polisi
Siswo Handoyo Nekad mencuri sparepart dan pintu mobil tahanan di bekas kantor Kejari Belawan di Jalan Sumatra, Belawan.
Penulis: Aprianto Tambunan |
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Nekad mencuri sparepart dan pintu mobil tahanan di bekas kantor Kejari Belawan di Jalan Sumatra Belawan, Kelurahan Belawan I, Kecamatan Medan Belawan, Siswo Handoyo pincang dibuat polisi.
Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Josua Tampubolon mengatakan, penangkapan terhadap Siswo berdasarkan laporan yang dibuat oleh korban bernama Samandalih. Dimana pada tanggal (8/10/2022) sparepart dan pintu mobil tahanan telah hilang dicuri.
Adapun barang barang yang di ambil pelaku berupa Pintu Kanan dan kiri, pintu belakang mobil tahanan, penutup mesin, Satu set kursi tahanan yang didalam mobil.
"Saat itu penjaga malam Kantor kejari melihat pelaku sedang berusaha memotong mesin mobil tahanan, mereka langsung mendekati pelaku. Namun pelaku mengetahui aksinya di ketahui penjaga malam, pelaku saat itu juga melarikan diri," Ucap Josua Tampubolon, Jumat (21/4/2023).
Dikatakan Josua, hingga akhirnya dari hasil penyelidikan yang dilakukan personil, pelaku pun dapat diamankan pada tanggal (13/4/2023). Namun dalam penangkapan, pelaku sempat berusaha melarikan diri, hingga akhirnya polisi mengambil tindakan tegas dan terukur.
Dengan menembakkan timah panas ke kaki kirinya.
"Tersangka ini merupakan residivis dan saat itu ia mencoba melarikan diri, sehingga petugaa pun harus mengambil tindakan tegas dan terukur," Ucapnya.
Josua menyebutkan, hasil interogasi dari pelaku. Bahwa pelaku sudah beraksi sebanyak tiga kali di lokask yang sama, hasil barang curian pun langsung di jual pelaku ke penampungan barang bekas.
"Dia mengaku sudah tiga kali, yang pertama dan kedua itu tidak ketahuan. Barang curiannya pun sudah di jual mereka," Bebernya.
Pelaku pun diancam hukuman penjara 12 Tahun Penjara dan dikenakan pidana pasal 363 tentang pencurian kekerasan.
(Cr29/tribun-medan.com)
Mencuri Sparepart dan Pintu Mobil
Siswo Handoyo
Kejari Belawan
Kapolres Pelabuhan Belawan
AKBP Josua Tampubolon
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|