Universitas MTU

Universitas MTU Bagi Pangan Berbuka Puasa

Univeritas MTU membagikan makanan berbuka puasa (ifthar) di depan Kampus B Universitas MTU Jalan Pematang Pasir No 27 Tanjung Mulia Hilir, Kamis (5/4)

Tribun Medan/HO
Rektor Universitas Mahkota Tricom Unggul, Dr. Dompak Pasaribu S.E., M.Si., CPA, CACP foto bersama dengan civitas akademika Universitas MTU pada pembagian pangan berbuka puasa di depan Kampus B Universitas MTU Jalan Pematang Pasir No. 27 Tanjung Mulia Hilir Medan, Kamis (5/4) 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Univeritas Mahkota Tricom Unggul (MTU) membagikan makanan berbuka puasa (ifthar) di depan Kampus B Universitas MTU Jalan Pematang Pasir No 27 Tanjung Mulia Hilir, Kamis (5/4).

Pembagian makanan untuk berbuka puasa dilakukan aktivitas akademika Universitas .

“Ini kegiatan rutin. Kami buat setiap tahun dengan melibatkan seluruh civitas akademika dalam memberikan pangan berbuka puasa,” ungkap Rektor Universitas MTU, Dr. Dompak Pasaribu, S.E., M.Si, CPA, CACP.

Rektor mengatakan kegiatan yang dilakukan tersebut sebagai bentuk sosial dan sarana membangun tali silaturahmi dengan masyarakat. Semoga kegiatan ini mendatangkan kebaikan yang diharapkan membawa berkah di bulan puasa.

Ia menilai pembagian makanan untuk berbuka puasa merupakan suatu kegiatan positif yang perlu dilakukan. Sasarannya adalah pengguna jalan raya yang tidak sempat berbuka puasa di rumah. “Kami bagikan kepada masyarakat yang melintas, terutama kepada pengemudi becak dan pengendara sepeda motor yang berpuasa,” ungkapnya.

(*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    Komentar

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved