Indonesia Batal Tuan Rumah Pildun U20

FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar: Ya Kecewalah!

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, jadi salah satu pihak yang menolak Israel tampil di Indonesia.

Editor: M.Andimaz Kahfi

TRIBUN-MEDAN.COM - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, jadi salah satu pihak yang menolak Israel tampil di Indonesia.

Terkini,  Ganjar Pranowo mengaku kecewa dengan keputusan FIFA membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

Menurut Ganjar, persiapan untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 sudah dilakukan sejak lama.

"Ya kecewalah, kan kita sudah mempersiapkannya sejak awal. Kan tinggal beberapa catatan saja yang bisa kita lakukan," kata Ganjar.

Terkait kesedihan timnas Indonesia U-20 yang batal tampil, Ganjar meminta mereka tetap berlatih.

Ganjar Pranowo sebelumnya menjadi salah satu pihak yang menolak keras timnas Israel U-20 bertanding di Indonesia.

Ganjar meminta netizen yang menyerang dirinya tidak menyerang keluarganya. (*)

 

 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved