Polres Tanjungbalai

Samapta Polres Tanjungbalai PAM Salat Tarawih di Ramadan Kedua

"Kita melakukan PAM ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang tengah melaksanakan ibadah Salat Tarawih selama Bulan Suci"

Istimewa
Samapta Polres Tanjungbalai melakukan pengamanan (PAM) saat pelaksanaan ibadah Salat Tarawih. 

Samapta Polres Tanjungbalai PAM Salat Tarawih di Ramadan Kedua

TRIBUN-MEDAN.com, TANJUNGBALAI - Samapta Polres Tanjungbalai melakukan pengamanan (PAM) saat pelaksanaan ibadah Salat Tarawih.

"Kita melakukan PAM ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang tengah melaksanakan ibadah Salat Tarawih selama Bulan Suci Ramadan," kata Kasat Samapta Polres Tanjungbalai AKP J Gultom, Jumat (24/3/2023).

Ia mengatakan selama Bulan Suci Ramadan, ini menjadi rutinitas dari Samapta Polres Tanjungbalai.

"Tidak hanya itu, kita juga memonitoring tempat-tempat berpotensi terjadinya pelanggaran, Tindak Pidana/Kejahatan (3C), dan Narkotika serta memberi imbauan kepada warga agar bersama-sama menjaga kamtibmas," pungkasnya.

Mengenai masjid mana saja yang dilakukan pengamanan, pria dengan balok tiga dipundaknya ini menyatakan Masjid Lapas P Simardan, Masjid Raya dan Masjid Nurul Iman.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved