News Video

Jalan Rusak Parah Sudah Belasan Tahun Tiba-tiba Mulus Menjelang Dilewati Rombongan Presiden Jokowi

Warga sekitar, Sri Mulyani mengatakan, jalan desa menuju sentra penggilingan padi itu sangat memprihatinkan.

TRIBUN-MEDAN.COM - Ada pemandangan menarik saat Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja di Sragen, Jawa Tengah, Sabtu (11/3).

Sebuah jalan di Desa Karangmalang, Kecamatan Masaran tiba-tiba mulus menjelang dilewati rombongan presiden.

Padahal, kondisi jalan tersebut sebelumnya rusak parah dan dibiarkan selama belasan tahun.

Warga sekitar, Sri Mulyani mengatakan, jalan desa menuju sentra penggilingan padi itu sangat memprihatinkan.

Kondisinya semakin parah ketika dilalui kendaraan proyek pembangunan pada 2020 lalu.

Jalan yang awalnya hanya cor-coran tersebut kini telah diaspal imbas kunjungan Presiden Jokowi.

Efeknya terbilang sangat besar karena presiden hanya berada di Sragen sekitar 30 menit saja.

Presiden datang didampingi Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso, Kepala Badan Pangan Nasional, dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Kedatangan Presiden Jokowi untuk meresmikan Sentra Penggilingan Padi modern yang disebut satu-satunya di Solo Raya.

Presiden tiba di lokasi peresmian pukul 09.30 WIB dan meninggalkan lokasi pukul 10.16 WIB.

Ketika keluar dari area sentra penggilingan, kepala negara sempat menyapa masyarakat yang menunggu di luar.

Selain membagikan sembako, Presiden Jokowi juga membagikan sejumlah kaus.

(Tribun-Video.com)


Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Efek Kunjungan Jokowi ke Sragen: Datang Cuma 30 Menit, Jalan Desa Rusak Belasan Tahun Langsung Mulus,

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved