Liga 1
SEDANG BERLANGSUNG Borneo FC Vs Persija Jakarta, Tonton Live Streaming Borneo Vs Persija di Sini
Selain bisa disaksikan di Indosiar, laga Borneo FC vs Persija ini bisa anda tonton via live streaming lewat TV Online secara gratis.
TRIBUN-MEDAN.com - Sedang berlangsung saat ini live streaming duel sengit antara Borneo FC vs Persija Jakarta sore ini dalam lanjutan Liga 1 2022-2023, Rabu (8/3/2023).
Skuat Persija Jakarta di pekan 29 Liga 1 2022/2023 menantang Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (8/3/2023), Pukul 17.00 WIB Live Indosiar.
Selain bisa disaksikan di Indosiar, laga Borneo FC vs Persija ini bisa anda tonton via live streaming lewat TV Online secara gratis.
Link nonton live streaming Borneo FC vs Persija Jakarta bisa di klik tautan yang ada di akhir artikel ini.
Laga Borneo FC v s Persija diprediksi akan berjalan dengan sengit. Pasalnya kedua tim sama-sama mengincar kemenangan agar dapat bersaing di papan atas klasemen Liga 1.
Jelawang lawatan ke Samarinda melawan Borneo FC, Persija Jakarta memiliki tren negatif pada laga tandang.
Pasalnya, tim besutan Thomas Doll itu tampil kurang tajam saat bermain di markas lawan.
Tercatat, Persija Jakarta itu hanya dapat meraih satu poin dari empat laga terakhir saat bermain di markas lawan.
Bahkan, Firza Andika dkk itu hanya bisa membukukan satu gol saja.
Menanggapi catatan minus tersebut, pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengaku bahwa anak didiknya akan berusaha ekstra keras untuk membombardir gawang lawan.
"Setiap kami melakukan laga tandang, kami selalu kesulitan mencari ritme dan mencetak gol," ujar Thomas Doll yang dikutip dari laman klub.
"Kami tahu itu. Jadi untuk laga besok (red: hari ini), kami harus siap dan saya percaya dengan para pemain bahwa mereka akan berusaha keras besok," ucap Thomas.
Disisi lain, Persija Jakarta diunggulkan dalam hal recovery jelang laga sore nanti.
Pasalnya tim berjuluk Macan Kemayoran itu batal melakoni duel melawan Persib Bandung karena pertandingan ditunda.
Sehingga Persija memiliki waktu lebih banyak untuk mempersiapkan tim demi bisa meraih kemenangan kembali seperti pada putaran pertama.
"Seperti yang kita tahu, karena laga melawan Persib ditunda, kami mempunyai waktu lebih untuk berlatih," ucap Thomas Doll.
"Selama kami latihan, kondisi dan atmosfer tim sangat bagus. Terlebih pada tiga hari terakhir."
Bek sayap Persija, Firza Andika pun mengusung misi untuk memperbaiki rekor minor tersebut.
Terlebih, tambahan tiga poin sangat dibutuhkan untuk menjaga asa finis di posisi terbaik.
“Alhamdulillah tim dalam kondisi yang sangat baik. Selama kami melakukan persiapan, semua berjalan sesuai dengan arahan dari pelatih,” ujar Firza.
“Kami akan berusaha maksimal untuk pertandingan melawan Borneo FC agar kami bisa memenangkan pertandingan tandang kami,” sambungnya.
Di putaran pertama pada pekan ke-12, Persija mampu meraih kemenangan 1-0 melawan tim berjulukan Pesut Etam itu di Stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta, Selasa (6/12/2022).
Firza Andika menjadi pencetak gol semata wayang pada laga tersebut.
Pemain berusia 23 tahun itu sukses memanfaatkan umpan Michael Krmencik untuk melepaskan sepakan keras hingga akhirnya bersarang ke gawang Borneo FC.
Kendati menjadi pemain penentu pada laga sebelumnya, Firza tidak ingin besar kepala dan tetap fokus pada laga mendatang.
“Gol itu sudah terjadi di masa lampau, nanti saat bertemu Borneo FC lagi harus lebih berhati-hati. Saya harus tetap fokus untuk laga nanti,” kata pemain kelahiran Medan itu.
Diketahui, Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan melawan Borneo FC pada pertandingan putaran pertama pekan ke-12, di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Selasa (6/12/2022) silam.
Kala itu Andritany Ardhiyasa cs menang tipis dengan skor 1-0.
Prediksi Skor
Borneno FC 1-1 Persija Jakarta
Head to head
06/12/22 Persija Jakarta 1-0 Borneo FC
25/06/22 Persija Jakarta 1-2 Borneo FC
10/03/22 Persija Jakarta 1-2 Borneo FC
29/11/21 Borneo FC 2-1 Persija Jakarta
27/03/21 Borneo FC 0-4 Persija Jakarta
5 laga terakhir Borneo FC
12/02/23 Persis Solo 1-1 Borneo FC
16/02/23 Borneo FC 3-1 Persikabo 1973
20/02/23 Persita Tangerang 1-1 Borneo FC
25/02/23 Borneo FC 1-3 Bhayangkara FC
03/03/23 Madura United 0-1 Borneo FC
5 laga terakhir Persija Jakarta
03/02/23 Persija Jakarta 3-1 RANS Nusantara
12/02/23 Persija Jakarta 2-0 Arema FC
16/02/23 Bhayangkara FC 2-1 Persija Jakarta
22/02/23 Persija Jakarta 2-1 Barito Putera
26/02/23 Madura United 0-0 Persija Jakarta
LINK STREAMING BORNEO FC VS PERSIJA JAKARTA:
(tribun-medan.com)
Nonton Streaming Borneo FC vs Persija Jakarta
Link Streaming Borneo FC Vs Persija Jakarta
Live Streaming Borneo FC Vs Persija Jakarta
Borneo FC vs Persija Jakarta
Sedang Berlangsung Borneo FC Vs Persija Jakarta
Liga 1
Persija Jakarta
Borneo FC
| Rafael Struick Gabung Dewa United, Potensi Panen Menit Bermain, Diuntungkan Regulasi U-23 |
|
|---|
| Penjelasan PT LIB soal Pro dan Kontra Regulasi 11 Pemain Asing di Liga 1 2025-2026 |
|
|---|
| BOCORAN Jadwal Liga 1 2025-2026, Laga Pembuka Persebaya vs PSIM Yogyakarta |
|
|---|
| RESMI Aturan Baru Pemain Asing Liga 1, 11 Orang Bisa Didaftarkan, Kuota Pemain Asing Diubah PT LIB |
|
|---|
| BERITA Liga 1 - Eks Petinggi J League Masuk Jadi Orang Penting di PT LIB, Kompetisi Dimulai Agustus |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Hansamu-hama-persija.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.