Lapas Rantauprapat

Perkuat Fisik dan Mental, Petugas Lapas Rantauprapat Kemenkumham Sumut Laksanakan Lari Pagi Bersama

Guna memperkuat fisik dan mental, petugas Lapas Rantauprapat Kanwil Kemenkumham Sumut laksanakan lari pagi bersama, Jumat (24/2/2023) Pagi.

Dok. Kemenkumham Sumut
Guna memperkuat fisik dan mental, petugas Lapas Rantauprapat Kanwil Kemenkumham Sumut laksanakan lari pagi bersama, Jumat (24/2/2023) Pagi. 

TRIBUN-MEDAN.com, RANTAUPRAPAT - Guna memperkuat fisik dan mental, petugas Lapas Rantauprapat Kanwil Kemenkumham Sumut laksanakan lari pagi bersama, Jumat (24/2/2023) Pagi.

Kegiatan lari pagi ini langsung dipimpin Kalapas Rantauprapat Jayanta Perangin Angin.

Kegiatan dimulai dengan apel kelengkapan petugas dan absensi

Dalam amanat yang disampaikan saat apel, Jayanta memberikan penguatan kepada petugas Lapas Rantauprapat agar tetap laksanakan tugas sesuai tupoksi dan jangan coba-coba bermain dengan narkoba karena akan ditindak tegas.

"Kita perlu menjaga fisik kita karena di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat," kata Kepala Lapas Rantauprapat, Jayanta.

Kegiatan lari pagi ini bermanfaat menjaga metabolisme tubuh agar terhindar dari penyakit dan menjaga kesegaran jasmani tubuh seluruh pegawai Lapas Rantauprapat agar tetap fit dan bugar serta dalam melaksanakan tugas dapat bekerja dengan optimal. (*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved