Viral Medsos

Viral Seorang Anak Berjualan Salad dan Minuman di Sekolah, Ibu: Kelak Menjadi Pengusaha Sukses

Berdasarkan keterangan sang Ibu, sekolah tersebut berbasis entrepreneurship atau kewirausahaan.

Viral Seorang Anak Berjualan Salad dan Minuman di Sekolah, Ibu: Kelak Menjadi Pengusaha Sukses

TRIBUN-MEDAN.com - Seorang Ibu membagikan kisah sang anak yang masih duduk di sekolah dasar, rela bangun subuh demi mempersiapkan dagangannya ke sekolah.

Di dalam video singkat yang dibagikan oleh akun Tiktok @estitriendawati tampak seorang anak perempuan sedang menyiapkan dagangannya berupa salad jelly yang dicampur dengan mayonais dan parutan keju.

Tidak hanya menyiapkan satu jenis dagangan saja, sang anak ternyata juga menyiapkan minuman coklat yang dicampur dengan jelly pula.

Jika biasanya siswa tidak diizinkan berjualan di dalam sekolah, berbeda pula dengan tempat si gadis kecil menuntut ilmu, dimana berdasarkan keterangan sang Ibu, sekolah tersebut berbasis entrepreneurship atau kewirausahaan.

Sepulang sekolah, bak seperti pedagang pada umumnya, sang anak menghitung pendapatan yang ia peroleh pada hari itu.

Terlihat si gadis kecil begitu antusias dalam menghitung pendapatannya yang memeroleh keuntungan senilai Rp 30.000.

Di caption video tak lupa sang Ibu mendoakan putrinya agar kelak menjadi pengusaha sukses.

(*)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved