Viral Medsos

Dua Singa Berkelahi Tabrak Mobil Hingga Penyok, Pihak Taman Safari Beri Asuransi ke Pengunjung

Taman Safari memberikan asuransi kepada pengunjung maupun kendaraan yang rusak akibat dua singa yang berkelahi.

TRIBUN-MEDAN.COM - Video singa yang menabrak mobil pengunjung di Taman Safari Indonesia (TSI) II Prigen, Jawa Timur viral di media sosial.

Pihak pengelola mengatakan, Taman Safari akan memberikan asuransi kepada pengunjung tersebut.

Education Manager Taman Safari II Jatim Eko Windarto menyebut, pengunjung yang mobilnya ditabrak singa tidak mengklaim asuransi kepada pihaknya.

Meski begitu, Taman Safari akan tetap memberikan asuransi kepada pengunjung maupun kendaraan yang ditumpangi.

Sebelumnya, beredar video dua ekor singa tengah berkelahi di Taman Safari Prigen.

Keduanya saling kejar-kejaran hingga melintasi jalanan yang dilewati mobil pengunjung.

Alhasil, singa tersebut menabrak salah satu mobil pengunjung hingga mengakibatkan kaca bagian belakang pecah.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved