Polres Padanglawas

Dengar Keluhan Masyarakat, Kapolres Padanglawas Jumat Curhat di Mesjid Al-Mardiyah Pasar Laotng 

Kapolres Padang lawas AKBP Indra Yanitra Irawan SIK MSi melaksanakan Jum'at curhat di pasar Latong Kecamatan Latong Lubuk Barumun Kabupaten Padang

Editor: Arjuna Bakkara
ISTIMEWA
Kapolres Padang lawas AKBP Indra Yanitra Irawan SIK MSi melaksanakan Jum'at curhat di pasar Latong Kecamatan Latong Lubuk Barumun Kabupaten Padang lawas, Jum'at (27/01/2023). 

TRIBUN-MEDAN.COM, PADANGLAWAS-Kapolres Padang lawas AKBP Indra Yanitra Irawan SIK MSi melaksanakan Jum'at curhat di pasar Latong Kecamatan Latong Lubuk Barumun Kabupaten Padang lawas, Jum'at (27/01/2023).

Di sela-sela kesibukannya sebagai Kapolres Padang lawas menyempatkan diri berbaur dengan masyarakat dengan melaksanakan sholat Jum'at berjamaah di masjid Al Mardiah pasar Latong

Usai melaksanakan sholat Jum'at Kapolres Padang lawas menyapa warga nya dengan humanis bertatap muka berdialog langsung dengan jamaah sholat Jum'at yang melaksanakan sholat Jum'at di mesjid tersebut

Seperti terlihat di samping mesjid AL-Mardiyah pasar Latong kapolres dengan masyarakat berbaur minum kopi bersama mendengar keluhan dan masalah masyarakat yang timbul di sekitar tempat tinggalnya

Salah satu warga Irwan Hasibubuan SH, mengatakan "sangat mendukung program restoratif justice yang di terapkan saat ini sangat bermanfaat untuk masyarakat dalam penyelesaian perkara yang terjadi di tengah masyarakat".

H Basra Lubis memberikan saran kepada Kapolres Padang lawas"Polmas agar segera di aktifkan kembali serta Polmas tersebut harus di lindungi dan dapat melakukan tindakan sebagai perpanjangan polri khususnya polres Padang lawas "ucapnya

Tokoh masyarakat pasar Latong mengeluhkan peredaran narkoba di sekitar Pasar Latong sudah meresahkan masyarakat dan perkebunan masyarakat tempat mereka menggunakan narkoba tersebut.

"Keluhan masyarakat pasar Latong saya terima dan segera akan melakukan tindakan segala terhadap keluhan yang terjadi di pasar Latong "kata Kapolres.

"Kami pihak polres Padang lawas menghimbau kepada seluruh masyarakat setiap menggunakan kenderaan khusus sepeda motor agar menggunakan helm SNI sebab kecelakaan lalu lintas yang terjadi di kabupaten Padang lawas 90 persen meninggal dunia karena tidak menggunakan helm"jelas Kapolres AKBP INDRA

Turut hadir dalam kegiatan silaturahmi dengan masyarakat pasar Latong Jum'at curhat tersebut Iptu G Harahap, Ipda Salim, Ipda Arpan Harahap dan Bripka Ginda Kharudin dan lainnya.

Masyarakat pasar Latong mengucapkan terima kasih kepada polri khususnya polres Padang lawas mau turun langsung bertemu dengan masyarakat dan mendengarkan segala keluhan permasalahan yang terjadi di pasar Latong. (Jun-tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved