News Video
Ferdy Sambo Mengaku Mencoba Menghentikan Richard Eliezer Menembak Yosua
Menurut Ferdy Sambo, sesaat setelah perintah tersebut dilontarkan, Richard langsung mengkokang senjata api dan menembakkannya pada Yosua.
TRIBUN-MEDAN.COM - Dalam nota pembelaan atau pledoi yang dibacakan pada Selasa (24/1), terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua Hutabarat, Ferdy Sambo mengaku mencoba menghentikan penembakan yang dilakukan Richard Eliezer.
Ferdy Sambo sendiri mengakui bahwa dirinya memang memerintahkan Richard untuk menghajar Yosua.
Namun justru yang terjadi adalah penembakan.
Menurut Ferdy Sambo, sesaat setelah perintah tersebut dilontarkan, Richard langsung mengkokang senjata api dan menembakkannya pada Yosua.
Melihat Richard yang menembak Yosua bertubi-tubi, Ferdy Sambo mengklaim dirinya mencoba untuk menghentikannya.
Sambo mengatakan bahwa dirinya menyadari tembakan tersebut berakibat fatal.
Tak lama setelah kejadian, Sambo berujar dirinya langsung keluar dan memerintahkan stafnya agar memanggil ambulans untuk menyelamatkan Yosua.
"Seketika itu juga terlontar dari mulut saya, hajar Chard, kamu hajar Chard. Richard langsung mengokang senjatanya dan menembak beberapa kali ke arah Yosua," kata Sambo.
"Kejadian tersebut begitu cepat, setop berhenti, saya sempat mengucapkannya berupaya menghentikan tembakan Richard dan sontak menyadarkan saya bahwa telah terjadi penembakan oleh Richard Eliezer yang dapat mengakibatkan matinya Yosua," ujarnya.
Hal tersebut kemudian membuat Sambo merancang skenario yang dikatakannya demi melindungi Richard Eliezer dari jerat hukum.
Menurut Sambo, skenario itu disusunnya berdasarkan pengetahuan dan pengalamannya sebagai penyidik.
Dalam pledoinya, Ferdy Sambo menyatakan penyesalannya dan mengakui dihantui rasa bersalah.
Sambo pun menyampaikan penyesalan secara khusus kepada sang istri, Putri Chandrawati karena harus dua kali menderita.
Yakni menjadi korban pelecehan seksual dan jadi terdakwa dalam perkara ini.
Sambo dalam pledoinya masih meyakini bahwa Putri adalah korban pemerkosaan oleh Yosua di Magelang.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ferdy Sambo Sebut Coba Hentikan Bharada E yang Berondong Brigadir J dengan Timah Panas
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|