Polresta Deliserdang

Malam Natal Wilkum Polresta Deliserdang Berjalan Aman dan Kondusif

Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji mengaku setiap personel sudah diplot untuk melakukan pengamanan baik di Pos Terpadu, Pos Pelayanan

Istimewa
Polresta Deliserdang dan jajarannya bersama TNI melakukan pengamanan saat Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. 

Malam Natal Wilkum Polresta Deliserdang Berjalan Aman dan Kondusif

TRIBUN-MEDAN.com, DELISERDANG - Polresta Deliserdang dan jajarannya bersama TNI melakukan pengamanan saat Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.

Di mana dalam pelaksanaannya, Nataru 2023 di wilayah hukum Polresta Deliserdang berjalan aman dan kondusif.

Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji mengaku setiap personel sudah diplot untuk melakukan pengamanan baik di Pos Terpadu, Pos Pelayanan (Yan) dan Pos Pengamanan (PAM).

"Masing-masing Pos memiliki peran tugasnya berjibaku demi mewujudkan situasi yang kondusif dan menciptakan kenyamanan untuk masyarakat umum terutama kepada yang merayakan Natal di tempat ibadah Gereja," katanya.

Personil terbagi untuk melaksanakan PAM Gereja, Pelayanan mengatur lalulintas, layanan informasi, antisipasi tindak pidana dan Pengamanan di Bandara pada Pos Terpadu Operasi Lilin Toba 2022.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved