Berita Seleb
Wapres Ma’ruf Amin Beri Nasihat Perkawinan untuk Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
Di pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Ma'ruf Amin beri nasihat pernikahan yang menyentuh hingga sebut kelebihan dan kekurangan pasangan.
TRIBUN-MEDAN.com – Setelah menjalani akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono mendapat pesan khusus dari Wakil Presiden K.H Ma’ruf Amin.
Saat menyampaikan khutbah pernikahan, M’aruf Amin menyebutkan ada dua nasihat pernikahan untuk kedua mempelai.
Dilansir dari Tribun Seleb, Ma’ruf Amin mengatakan yang pertama adalah luruskan niat bahwa pernikahan adalah ibadah kepada Allah.
"Pada mempelai saya nasihatkan pertama, luruskan niat kalian supaya penikahan adalah ibadah karena Allah," kata Ma'aruf Amin, Sabtu (11/12/2022).
Selanjutnya, yang kedua adalah terima kekurangan dan kelebihan pasangan yang ada pada diri masing-masing.
"Terimalah kekurangan dan kelebihan suami apa adanya. Terima juga kekurangan dan kelebihan istri. Tidak ada suami dan istri yang sempurna, pasti ada kekurangan cacatnya," papar Ma'aruf Amin.
Ma’ruf Amin mengharapkan agar kedua mempelai bisa mengarungi bahtera rumah tangga dengan harmonis, sakinah rukun dan damai.
"Rumah tangga harmonis itu di dalamnya ada mawadah, saling mencintai. Kedua adalah rahmah atau kasih sayang. Yang bisa membuat harmonis adalah saling pengertian," paparnya lagi.
Bahkan, beliau juga mengingatkan jika terjadi gesekan dalam rumah tangga jangan dibalas dengan emosi namun mendinginkan kepala.
"Dalam rumah tangga tentu kadang kadang terjadi ketegangan. Kalau nanti ada salah satu merasa marah, dinginkan kepala. Ambil air wudu ,salat dua rakaat minta petunjuk pada Allah," tutupnya.
(*/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Wapres-Maruf-Amin-Beri-Nasihat-Perkawinan-untuk-Kaesang-Pangarep-dan-Erina-Gudono.jpg)