Polres Karo

Antisipasi Geng Motor, Polres Karo Lakukan Blue Light Patrol

Malam hari merupakan saat para pelaku kejahatan mengambil momen, juga untuk mengantisipasi pergerakan geng motor. Maka dari itu, kita lakukan kegiatan

Istimewa
Kegiatan Blue Light Patrol Polres Tanah Karo dilakukan untuk mengantisipasi kejahatan jalanan dan geng motor serta balap liar yang membuat Kamtibmas masyarakat terganggu, Sabtu (26/11/2022) malam 

Antisipasi Geng Motor, Polres Karo Lakukan Blue Light Patrol

TRIBUN-MEDAN.com, KARO - Polres Tanah Karo melakukan kegiatan Blue Light Patrol di wilayah hukumnya. Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi kejahatan jalanan dan geng motor.

Kapolres Tanah Karo AKBP Ronny Nicolas Sidabutar membenarkan hal tersebut. "Malam hari merupakan saat para pelaku kejahatan mengambil momen, juga untuk mengantisipasi pergerakan geng motor. Maka dari itu, kita lakukan kegiatan ini, yang tujuannya agar masyarakat ataupun pelancong di Brastagi merasa aman dan nyaman," katanya, Minggu (27/11/2022).

Ia mengaku, kegiatan ini menyasar ke jalan protokol dan jalanan yang sunyi dan disinyalir rawan terjadi gangguan kamtibmas di Kota Kabanjahe, seperti balap liar dan tawuran antar kelompok masyarakat.

"Selain memantau situasi kamtibmas di seputaran kota, kita juga mengantisipasi adanya balap liar di lokasi-lokasi tertentu di wilayah Kabanjahe," ucapnya.

Dikatakan pria dengan melati dua dipundaknya ini, kegiatan ini juga dilaksanakan Polsek jajaran Polres Tanah Karo.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved