Bau Jasad Keluarga Tewas di Kalideres
Petugas Kebersihan Sebut Bau Jasad Satu Keluarga Tewas di Kalideres Seperti Orang Terbakar
Seorang petugas kebersihan bernama Waridin mengaku sempat curiga saat mencium bau menyengat di rumah keluarga yang ditemukan tewas di Kalideres.
TRIBUN-MEDAN.COM - Seorang petugas kebersihan bernama Waridin mengaku sempat curiga saat mencium bau menyengat di rumah keluarga yang ditemukan tewas di Kalideres, Jakarta Barat.
Ia sejak awal menduga jika bau menyengat itu merupakan jasad keluarga tersebut lantaran beberapa bulan terakhir mereka tak ada kabar.
Menurutnya, bau menyengat itu seperti bau orang dibakar.
Diakui Waridin, ia memang biasa mengangkut sampah di daerah perumahan tempat satu keluarga itu ditemukan tewas misterius.
Namun, semenjak enam bulan yang lalu, keluarga tersebut tak pernah menggantungkan sampahnya lagi di pagar rumahnya.
Ia bahkan sampai mengetuk-etuk pagar besi menggunakan koin berharap mendapat jawaban dari pemilik rumah.
Namun sayangnya, pemilik rumah tak memberikan jawaban.
"Gak nyaut-nyaut, saya bingung apa pindah apa kagak. Saya ketok pintunya pakai duit kan besi ya biar kedengaran, gak nyaut juga. Pindah kali," kata Waridin dikutip dari YouTube Kompastv, Sabtu (19/11/2022).
Waridin masih mengetuk pagar rumah korban sampai sehari sebelum keluarga tersebut ditemukan tewas mengering.
Kala itu, Waridin sudah curiga keluarga itu meninggal karena mencium bau menyengat.
"Hari Rabu diketok-ketok udah bau, jangan-jangan meninggal," pikir Waridin kala itu.
Bau menyengat itu juga disadari oleh warga lain yang tengah berolahraga.
Bahkan warga tersebut, kata Waridin, meminta dirinya untuk mencari sumber bau.
Namun, ia yakin bahwa bau bangkai tersebut bukan berasal dari hewan melainkan manusia.
"Warga itu tuh orang Bandung olahraga, terus cariin bangkai katanya. Ini mah bukan bangkai binantang, manusia ini mah, laporin aja ke RT, itu hari Kamisnya pagi jam 6," jelas Waridin.
Bukan tanpa alasan Waridin yakin bau menyengat yang diciumnya berasal dari bangkai manusia.
Pasalnya kata Waridin, bau tersebut begitu khas seperti orang dibakar.
"Ini mah bangkai manusia yang punya rumah ini pasti, laen baunya. Kayak orang dibakar," tutur Waridin. (*)