Polres Sibolga

Ibadah Minggu, Kapolres Taryono Tak Lupa Sampaikan Pesan Kamtibmas

Kapolres Sibolga AKBP Taryono Raharja melaksanakan ibadah minggu di Gereja GKI Sibolga Jalan Agus Marpaung, Kelurahan Simaremare Sibolga.

Istimewa
Kapolres Sibolga AKBP Taryono Raharja melaksanakan ibadah minggu di Gereja GKI Sibolga Jalan Agus Marpaung, Kelurahan Simaremare Sibolga. 

Ibadah Minggu, Kapolres Taryono Tak Lupa Sampaikan Pesan Kamtibmas

TRIBUN-MEDAN.com, SIBOLGA - Kapolres Sibolga AKBP Taryono Raharja melaksanakan ibadah minggu di Gereja GKI Sibolga Jalan Agus Marpaung, Kelurahan Simaremare Sibolga.

"Usai ibadah, kita berkumpul dengan para jemaat gereja," katanya, Minggu (20/11/2022).

Di situ, kata AKBP Taryono Raharja, pihaknya menyampaikan pesan kamtibmas agar bisa menciptakan daya tangkal dan daya cegah bagi masyarakat untuk mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan Kamtibmas.

"Kita juga beri kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan aspirasi ke kita. Termasuk terhadap kinerja dari Polres Sibolga dan jajaran," ujarnya.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved