Berita Seleb
Kak Seto Sebut Dirinya Tak Pernah Kena Prank Putri Candrawathi, Pilih Tak Tanggapi Isu Berkembang
Kak Seto menyebut dirinya tidak pernah merasa diprank oleh Putri Chandrawathi
Penulis: Rena Elviana Purba |
TRIBUN-MEDAN.COM - Kak Seto sempat menjadi sorotan publik di media sosial lantaran mendukung penangguhan penahan Putri Candrawathi.
Kak Seto memberi dukungan dengan alasan anak bungsu Putri masih kecil.
Ia bahkan meendapatkan hujatan dari netizen.
Tetapi seiring berjalannya persidangan kasus yang menimpa Putri Candrawathi, anak bungsu tersebu ternyata bukan anak kandung Putri dan Ferdy Sambo.
Terkait hal tersebut, Kak Seto pun mengaku tidak mengetahui persoalan tersebut.
Karena pengakuan Kak Seto itu media pun banyak menyebut Kak Seto diprank Putri.
Terkait hal tersebut, Kak Seto pun tidak terima.
Dilansir dari unggahan Instagram pribadinya @kaksetosahabatanak, Minggu (13/11/2022) Kak Seto menyebut dirinya tidak pernah merasa diprank oleh Putri Candrawathi.
Kak Seto mengaku saat itu dirinya melakukan wawancara dengan salah satu awak media membahas mengenai anak bungsu Putri Candrawathi ternyata bukan anak kandung.
Tetapi Kak Seto mengaku kaget saat melihat headline berita wawancara mereka tersebut lantaran tak sesuai dengan isi wawancara yang ia lakukan dengan awak media itu.
Ia pun memberikan klarifikasi, Kak Seto dengan tegas mengungkapkan bahwa dirinya sudah tidak ada lagi keterkaitan dengan anak bungsu Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo.
Bahkan ia menolak untuk menanggapi isu-isu yang sempat menimpa dirinya karena memberi dukungan penangguhan penahanan Putri Candrawathi.