Berita Seleb

Ternyata Luna Maya Belum Lulus Sarjana, Umur Hampir 40 Tahun Tetap Semangat Mengulang Kuliah

Padahal diketahui, tanpa gelar sarjana (S1) Luna Maya sudah meraup kesuksesan dari gurita bisnis dan popularitasnya.

TRIBUN-MEDAN.COM - Ternyata meski telah tenar dan punya bisnis sukses, Luna Maya tetap ingin menyelesaikan gelar sarjana-nya.

Luna Maya kembali mengulang pendidikan kuliah untuk menyelesaikan gelar sarjana (S1).

Padahal diketahui, tanpa gelar sarjana (S1) Luna Maya sudah meraup kesuksesan dari gurita bisnis dan popularitasnya

Namun ternyata bagi Luna Maya, pendidikan adalah nomor satu.

Dilansir dari YouTube Luna Maya, Selasa (18/10/2022) sang model mengaku kembali mengulang pendidikan sarjana.

Kini Luna Maya mengaku sedang menyelesaikan S1 di salah satu universitas di Surayaba.

Mulanya, Luna Maya pernah menempuh kuliah S1.

Namun lantaran kesibukannya di dunia hiburan, Luna Maya ambil cuti cukup lama.

Ketika ingin melanjutkan kembali, Luna Maya tak diperbolehkan hingga harus mengulang dari awal.

Meski harus mengulang dari awal, Luna Maya tak patah arang apalagi gengsi.

Luna Maya ambisius ingin menyelesaikan pendidikan demi gelar sarjana.

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved