Berita Sumut

DAFTAR Penyelenggaraan F1 H20 Danau Toba yang Diikuti Pembalap dari 18 Negara

Danau Toba akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Perahu Motor Formula 1 atau F1 H20 pada 24-26 Februari 2023

TRIBUN-MEDAN.COM - Danau Toba akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Perahu Motor Formula 1 atau F1 H20 pada 24-26 Februari 2023.

Presiden Director of Injournet Dony Oskaria menjelaskan kepada awak media jika F1 H20 ini adalah event bergengsi karena merupakan kejuaraan tertinggi adu cepat boat yang sudah dilaksanakan lebih dari 39 negara.

Pemerintah memang sudah mempersiapkan F1 H20 Danau Toba sejak jauh-jauh hari atau setelah penyelenggaraan MotoGP di Mandalika.

F1 H20 Danau Toba rencananya akan diikuti pembalap dari 18 negara.

Event ini ditargetkan bisa mendatangkan lebih dari 180 ribu pengunjung dan berhasil mempromosikan Danau Toba ke mancanegara.

Penyelenggaraan F1 H20 dilakukan dengan sistem ramah lingkungan bebas karbon, seluruh persiapan akan rampung pada Januari 2023.

Selengkapnya tonton video:

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved