Pakpak Bharat Memilih

140 Pelamar Calon Panwascam Lolos Verifikasi Administrasi, Tujuh Peserta Tak Penuhi Syarat

Bawaslu Pakpak Bharat, Miko Siregar mengatakan, dari 147 pendaftar, hanya 140 orang yang memenuhi syarat sebagai calon anggota Panwascam.

HO/Tribun Medan
Petugas Bawaslu Pakpak Bharat saat menempelkan nama pengumuman di sebuah warung yang berada di Kecamatan Tinada, Rabu (12/10/2022). 

TRIBUN-MEDAN.com, PAKPAK BHARAT - Badan Pengawas Pemilu atau Bawaslu Pakpak Bharat mengumumkan peserta yang dinyatakan lolos verifikasi administrasi sebagai calon anggota Panwascam, Rabu (12/10/2022).

Staf Divisi Pengawasan, Hubungan Masyarakat Dan Antar Lembaga (PHL) Bawaslu Pakpak Bharat, Miko Siregar mengatakan, dari total 147 pendaftar, hanya 140 orang yang memenuhi syarat sebagai calon anggota Panwascam.

"Ada 140 orang yang lulus, dan nama namanya sudah kami pajangkan di website Bawaslu Pakpak Bharat. Sementara 7 orang lagi, tidak memenuhi syarat sehingga tidak kami luluskan," ujar Miko, Selasa.

Baca juga: Bawaslu Pakpak Bharat Terima 147 Berkas Calon Panwaslu Kecamatan, Besok Seleksi Berkas Diumumkan

Dikatakannya, dalam memberikan informasi pengumuman itu, Bawaslu Pakpak Bharat juga memasang papan pengumuman di warung-warung untuk memudahkan masyarakat mengetahui para peserta yang dinyatakan lolos.

"Jadi di setiap Kecamatan, ada kami tempelkan pengumuman di tempat umum, salah satunya di warung. Lokasi yang kami tempelkan termasuk Kecamatan Tinada," terangnya.

Baca juga: Bawaslu Sumut Terima Aduan Pelanggaran Administratif pada Tahapan Pemilu 2024

Selanjutnya, para peserta yang lolos seleksi administrasi akan melaksanaan ujian tertulis.

Pelaksanaan ujian akan menggunakan metode sistem CAT (Computer Assisted Test –red) dan direncanakan pelaksanaannya nanti di Balai Diklat Cikaok.  

(cr7/tribun-medan.com) 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved