Polres Tapsel

Terima Kunjungan Kalaksa BPBD Tapsel, Kapolres: Moga Makin Tanggap Tangani Bencana

Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni, menerima kunjungan Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapanuli Selatan (Tapsel)

Istimewa
Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni, menerima kunjungan Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapanuli Selatan (Tapsel), Umar Halomoan Daulay. 

Terima Kunjungan Kalaksa BPBD Tapsel, Kapolres: Moga Makin Tanggap Tangani Bencana

TRIBUN-MEDAN.com, TAPSEL - Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni, menerima kunjungan Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapanuli Selatan (Tapsel), Umar Halomoan Daulay.

Dihadiri Kabag Ops, Kompol Abdi Abdillah, pertemuan tersebut membahas koordinasi dengan BPBD terkait penanganan bencana di wilayah Kabupaten Tapsel.

Pertemuan itu juga membahas terkait langkah-langkah yang akan dilakukan dalam menghadapi bencana.

Usai pertemuan, Kapolres mengucapkan terimakasih atas kunjungan Kalaksa BPBD Tapsel dan jajaran dalam rangka sinergi tangani bencana.

"Kiranya dengan hubungan silaturahmi yang baik, maka akan tercipta koordinasi yang tepat pula dalam menangani dan mengantisipasi bencana," katanya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan ini, semakin tanggap dalam menghadapi dan mengantisipasi bencana.

"Program-program yang baik dari BPBD Tapsel tentu akan kita dukung demi keselamatan masyarakat," pungkasnya.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved