Lapas Penyabungan

Tingkatkan Keamanan, Tim Satops Patnal Kanwil Sumut Inspeksi Mendadak ke Lapas Penyabungan

Tim Satops Patnal juga melaksanakan monitoring dan implementasi mitigas bencana, SDP keamanan dan kegiatan intelijen pemasyarakatan di Lapas

Editor: Satia
Dok. Kemenkumham Sumut
Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) dari Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara melaksanakan sidak di Lapas Kelas IIB Panyabungan dalam rangka meningkatkan komitmen dalam mencegah gangguan dan menjaga stabilitas kamtib di Lapas Kelas IIB Panyabungan, Kamis (8/9/2022). 

TRIBUN-MEDAN.COM, PENYABUNGAN - Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) dari Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara melaksanakan sidak di Lapas Kelas IIB Panyabungan dalam rangka meningkatkan komitmen dalam mencegah gangguan dan menjaga stabilitas kamtib di Lapas Kelas IIB Panyabungan, Kamis (8/9/2022).

Inspeksi Mendadak (Sidak) yang dilaksanakan Tim Satops Patnal Kanwil Sumut ini dalam rangka menjamin keamanan serta ketertiban di Lapas Kelas IIB Panyabungan dan juga mengantisipasi timbulnya gangguan keamanan dan ketertiban (KAMTIB).

Kegiatan diawali dengan pelaksanaan test urine kepada seluruh petugas Lapas Kelas IIB Panyabungan.

Terdata ada 50 orang petugas yang di test dan keluar dengan hasil negatif.

Selain petugas Tim Satops Patnal juga melaksanakan test urine terhadap sejumlah WBP yang mendapat hasil sama yaitu negatif.

Tim Satops Patnal juga melaksanakan monitoring dan implementasi mitigas bencana, SDP keamanan dan kegiatan intelijen pemasyarakatan di Lapas Kelas IIB Panyabungan.

Selanjutnya pada kegiatan inspeksi yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan Kriston Napitupulu, A. Md.IP.SH.MH ini dilaksanakan razia bersama tip satops patnal di blok hunian Warga Binan.

Razia ini untuk mencari benda - benda terlarang yang dapat berpotensi memicu timbulnya gangguan kamtib di Lapas Kelas IIB Panyabungan.

Bukan hanya blok hunian WBP, ruang kerja para pejabat Eselon IV dan V tidak luput dari pemeriksaan oleh Tim Satops Patnal.

Kegiatan ditutup dengan pengarahan dari ketua Tim Satops Patnal yang menyampaikan kepada seluruh jajaran agar tetap bahu membahu dalam menjaga Lapas Kelas IIB Panyabungan tetap aman dan tertib.

 

*

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved