SOSOK Haji Isam Fasilitator Farel Prayoga Naik Jet ke Sekolah, Orang Susah jadi Crazy Rich
profil dan biodata Syamsudin Andi Arsyad alias Haji Isam, sosok yang memfasilitasi penyanyi cilik Farel Prayoga
TRIBUN-MEDAN.com - Kemunculan Farel Prayoga jadi sorotan saat pergi ke sekolah naik pesawat jet.
Di balik itu ternyata ada sosok Haji Isam yang memfasilitasi.
Inilah profil dan biodata Syamsudin Andi Arsyad alias Haji Isam, sosok yang memfasilitasi penyanyi cilik Farel Prayoga ke sekolah naik jet pribadi.
Sosok Haji Isam ini di balik Farel Prayoga ke sekolah pakai jet pribadi diungkap Ketua Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Banyuwangi, Zidni Ilman.
Hal ini berawal saat Farel Prayoga ditawari Haji Isam manggung di Batulisin, Kalimantan Selatan pada 29 Agustus 2022.
Pengusaha berjuluk Crazy Rich Kalimatan itu memberi tawaran untuk menjemput menggunakan jet pribadi.
“Kemarin pihaknya Haji Isam minta Farel untuk tampil di Batulicin."
Baca juga: Tabiat Asli Syahrini Dibongkar, Kerap Pantau Haters Hingga Beri Tanggapan Sinis Saat Diwawancara
"Terus akhirnya ditawarin dijemput private jet ke Banyuwangi,” jelas Zidni dikutip dari kompas.com.
Zidni mengatakan, Farel hanya mengisi acara satu malam dan subuhnya langsung bertolak ke Banyuwangi untuk sekolah.
“Besoknya pagi subuh dari Batulicin dianterin pulang ke Banyuwangi."
"Biar cepat ke sekolahnya karena jam 7 (pagi) sudah masuk sekolah,” terang Zidni.
Baca juga: Kepincut Reza Rahadian, Luna Maya Kesal tak Dapat Adegan Ciuman dengan sang Aktor di Film Terbaru
Disinggung mengenai perasaan Farrel usai naik jet pribadi, Zidni menjawab demikian.
“Kesannya senang karena baru pertama kali juga naik itu,” tutup Zidni.
Di akun instagramnya, Zidni mengunggah dua foto sekaligus, tampak Farel Prayoga mengenakan seragam sekolah.
"Nganterin bocil sekolah naik motor (x)
Nganterin bocil sekolah naik jet (v)," tulis Zindi pada kolom caption.
Pada unggahan lainnya, Zindi juga membagikan video Farel Prayoga memberi laporan ke Presiden Jokowi.
"Pak Jokowi, saya bela-belain ke Kalimantan dari Banyuwangi.
Tapi ya dibantu oleh Haji Syam juga, sekolah tetap nomer satu!" ucap Farel dalam bahasa Jawa.
Siapa sebenarnya Sosok Haji Isam?
Haji Isam pernah jadi sorotan saat menjadi sopir Jokowi saat meninjau pabrik biodiesel PT Jhonlin Agro Raya (JAR) di Kalimantan Selatan, Kamis (21/20/2021).
Haji Isam adalah pemilik pabrik biodiesel berkapasitas 1.500 tom per hari yang diresmikan Jokowi tersebut.
Saat meninjau pabrik yang dibangun dengan investasi Rp 2 triliun itu lah Jokowi disopiri Haji Isam.
Tampak pula Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri BUMN Erick Thohir di dalam mobil tersebut.
Baca juga: Kepincut Reza Rahadian, Luna Maya Kesal tak Dapat Adegan Ciuman dengan sang Aktor di Film Terbaru
Peresmiannya ditayangkan secara virtual.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, hari ini saya resmikan pabrik biodiesel PT Jhonlin Argo Raya di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan," ujar Presiden Joko Widodo dalam acara peresmian yang ditayangkan secara virtual, Kamis (21/10/2021).
Berikut profil dan biodatanya:
1. Bukan putra borneo
Haji Isam lahir pada 1 Januari 1977.
Meski membangun usaha di Kalimantan Selatan, Haji Isam bukanlah putra Pulau Borneo.
Ia berasal dari Bone, Sulawesi Selatan, daerah yang juga tanah kelahiran Wapres Jusuf Kalla.
November 2017 lalu ia membuat sebuah pesta rakyat di tanah leluhurnya di Desa Mappesangka, Kecamatan Ponre, Kabupaten Bone.
Saat ia ia datang bersama menteri pertanian Amran Sulaiman yang juga putra daerah ini.
2. Pernah hidup susah
Sebelum sukses menjadi seorang pengusaha, Haji Isam pernah menjadi pekerja perkayuan, tukang tebang, buruh muat, dan sopir angkutan, bahkan pernah menjadi tukang ojek.
Ia memulai usahanya dari nol hingga akhirnya sukses, karena itu dia mendapat julukan dari 'from zero to hero".
Haji Isam mengawali terjun ke bisnis batubara nyaris hanya modal dengkul.
Berawal saat ikut di sebuah perusahaan milik seorang pengusaha Batubara keturunan Tionghoa - Surabaya.
Pengusaha itulah yang mengenalkannya dengan usaha batu bara.
Usai keluar dari perusahaan tersebut Haji Isam mencoba usaha ini.
Kini H Isam tak hanya dikenal di kawasan Kabupaten Tanah Bumbu, tapi di kenal luas di Kalimantan selatan bahkan nasional.
3. Punya kerajaan bisnis
Haji Isam membangun kerajaan bisnis lewat PT Jholin Grup yakni PT. Jhonlin Baratama, PT. Jhonlin Marine and Shipping dan juga PT. Jhonlin Air Transport..
Dari sejumlah perusahannya di pertambangan ia bisa menambang hingga 400 ribu ton batu bara per bulan.
Omzetnya sekitar Rp 40 miliar per bulan.
Tak hanya batu bara, ia juga menggarap sektor transportasi dan properti.
Lewat PT. Jhonlin Air Transport ia membuka usaha rental jet pribadi.
Dari kekayaannya itu lah Haji Isam kerap dijuluki sebagai crazy rich Kalsel.
4. Hobi Balapan
Di Kabupaten Tanah Tumbuh, Kalimantan Selatan, sosok Haji Isam dikenal dermawan dan memiliki tanah yang sangat luas yang tersebar di beberapa wilayah.
Namun ia juga memiliki hobi balapan.
Saking cintanya ia mendirikan tim balapan dengan nama Jholin Racing.
Hobi itu rupanya juga mengalir ke putrinya Liana Saputri.
5. Namanya Muncul di Persidangan Kasus Dugaan Penggelapan Pajak
Nama Haji Isam muncul dan disebut terlibat dalam kasus dugaan suap pemeriksaan pajak PT Jhonlin Baratama.
Hal tersebut terungkap saat jaksa membacakan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) milik saksi mantan tim pemeriksa pajak Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan, Yulmanizar, dalam persidangan dengan terdakwa mantan Direktur Pemeriksaan dan Penagihan DJP, Angin Prayitno Aji, tertanggal 4 Oktober 2021.
Terkait penyebutan namanya di persidangan itu, Haji Isam akhirnya melaporkan saksi Yulmanizar ke Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri.
Yulmanizar dituduh telah mencemarkan nama pemilik Jhonlin Group itu dengan menyebut berperan dalam kasus suap terkait pemeriksaan perpajakan tahun 2016 dan 2017 pada DJP Kemenkeu.
"Demi memulihkan martabat dan nama baik klien kami, kami telah mengajukan laporan polisi atas adanya dugaan tindak pidana yang dilakukan oleh saudara Yulmanizar, yakni tindak pidana kesaksian palsu di atas sumpah, pencemaran nama baik dan/atau fitnah sebagaimana diatur dalam Pasal 242, 310, dan/atau Pasal 311 KUHP," kata Junaidi selaku kuasa hukum Haji Isam lewat keterangan tertulis, Rabu (6/10/2021), sebagaimana diberitakan Tribunnews.com.
Menurut Junaidi, pernyataan Yulmanizar selaku saksi dalam persidangan terdakwa mantan Direktur Pemeriksaan dan Penagihan DJP, Angin Prayitno Aji, itu adalah keterangan yang tidak benar dan menyesatkan.
"Serta kesaksian tersebut merupakan kesaksian de auditu," kata Junaidi.
Junaidi mengatakan Haji Isam tidak mengenal Agus Susetyo selaku konsultan pajak PT Jhonlin Baratama, salah satu lini bisnis milik Jhonlin Group yang bergerak di sektor pertambangan batubara, dan Yulmanizar, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Haji Isam, lanjut Junaidi, juga tidak pernah memberikan perintah untuk mengatur pemeriksaan pajak PT Jhonlin Baratama maupun memberikan suap.
"Klien kami hanya merupakan pemegang saham ultimate (di Holding Company) yang tidak terlibat dalam kepengurusan dan operasional PT Jhonlin Baratama sehingga tidak mengetahui hal-hal terkait pemeriksaan pajak PT Jhonlin Baratama," jelasnya.
Junaidi lalu mengatakan Haji Isam merupakan pengusaha yang telah memberikan banyak kontribusi kepada Indonesia dengan taat hukum.
Haji Isam juga disebut sebagai tokoh masyarakat di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan yang banyak membantu dalam pembangunan daerah.
"Keterangan saudara Yulmanizar dalam persidangan telah berusaha membunuh karakter klien kami dan telah mencemarkan nama baik klien kami," kata Junaidi.
(*/Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang Surya.co.id dengan judul BIODATA Haji Isam yang Fasilitasi Farel Prayoga ke Sekolah Naik Jet Pribadi, Pernah Sopiri Jokowi
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Momen-Farel-Prayoga-Difasilitasi-Haji-Isam-Naik-Jet-ke-Sekolah.jpg)