Polres Toba
Polres Toba Tingkatkan Keamanan dan Cegah Penularan Covid-19
Polres Toba melakukan peningkatan pengamanan dan pencegahan penyebaran covid-19. "Jadi kita melakukan kegiatan patroli dan monitoring ke tempat ibadah
Polres Toba Tingkatkan Keamanan dan Cegah Penularan Covid-19
TRIBUN-MEDAN.com, TOBA - Polres Toba melakukan peningkatan pengamanan dan pencegahan penyebaran covid-19. "Jadi kita melakukan kegiatan patroli dan monitoring ke tempat ibadah yang ada di wilayah hukum Polres Toba," kata Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, Minggu (14/8/2022).
Ia mengaku dalam kegiatan ini pihaknya menekankan kepada masyarakat yang ditemukan disetiap gereja yang ada di wilayah hukum Polres Toba untuk selalu mematuhi protokol kesehatan (Prokes) sesuai anjuran pemerintah.
"Kita mengingatkan kepada para jemaah gereja untuk mengenakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan mencurangi mobilitas serta menjauhi kerumunan," ujar pria dengan melati dua dipundaknya ini.
Dikatakan AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, pihak gereja harus menyediakan tempat mencuci tangan. Sehingga, akunya, para jemaah bisa mencuci tangan terlebih dahulu sebelum memasuki gereja.
(akb/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Polres-Toba-pamm-geereejaa-triubnb.jpg)