Polres Tapsel

Kapolres Tapsel Imbau Seluruh Polsek Lakukan PAM di Gereja Setiap Minggu Tiba

"Kita melakukan hal ini, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kristen yang tengah melakukan ibadah minggu,"

Istimewa
Personel Polsek Batangtoru saat melakukan pengamanan di setiap gereja yang ada di wilayah hukumnya, Minggu (14/8/2022) 

Kapolres Toba Imbau Seluruh Polsek Lakukan PAM di Gereja Setiap Minggu Tiba

TRIBUN-MEDAN.com, TAPSEL - Polsek Batangtoru melakukan patroli sekaligus pengamanan disetiap gereja yang ada di wilayah hukumnya.

Kegiatan ini dilakukan sesuai arahan dari Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel) AKBP Imam Zamroni yang menyatakan bahwa setiap Polsek jajaran Polres Tapsel harus melakukan patroli dan pengamanan saat masyarakat Kristen melakukan ibadah kebaktian Minggu.

"Kita melakukan hal ini, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kristen yang tengah melakukan ibadah minggu," kata pria dengan melati dua dipundaknya ini, Minggu (14/8/2022).

Ia mengaku, hal ini juga merupakan bentuk tanggungjawab dari Polri untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat melakukan ibadah.

"Dengan kehadiran Polri di tengah masyarakat ini, dapat menciptakan rasa nyaman dan aman saat beribadah," ujar Kapolres Akbp Imam Zamroni.

Selain itu, katanya lagi, personil Polsek Batangtoru juga berkesempatan memberikan imbauan tentang protokol kesehatan kepada jemaat sewaktu memasuki rumah ibadah (Gereja).

Adapun Gereja yang dilakukan pengamanan diantaranya Gereja GKKK Pasar Batang Toru Kelurahan Wek II Kecamatan Batangtoru dan Gereja HKBP Pasar Batang Toru Kelurahan Wek II, Kecamatan Batang Toru.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved