Bus PMH vs Truk

Tabrakan Bus PMH vs Truk di Asahan, Sopir Tewas dan Tujuh Penumpang Luka-luka, Ini Identitasnya

Berikut identitas korban meninggal dunia dan luka-luka kecelakaan maut antara Bus PMH vs truk di Asahan.

HO
Kondisi bus PMH ringsek kontra Truk di Jalinsum Asahan, yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan tujuh luka-luka. 

TRIBUN-MEDAN.com, ASAHAN - Kecelakaan maut terjadi di Jalan lintas Sumatera, tepatnya di Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Kisaran Naga, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kamis (21/7/2022) subuh.

Kecelakaan yang melibatkan bus kontra truk ini mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan tujuh lainnya mengalami luka-luka.

Demikian disampaikan Kanit Gakum Satlantas Polres Asahan, IPTU Roni.

Kata Roni korban meninggal dunia bernama  Ferdinan Sinaga yang merupakan seorang supir bus PMH BK 7761 TK.

"Supir bus meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit mitra Husada Kabupaten Asahan dengan luka yang cukup parah di bagian kaki sebelah kanan," kata IPTU Roni.

Kecelakaan bus penumpang dan truk bermuatan di Jalan Lintas Kabupaten Asahan, Kamis (21/7/2022).
Kecelakaan bus penumpang dan truk bermuatan di Jalan Lintas Kabupaten Asahan, Kamis (21/7/2022). (Tribun Medan/Alif)

Kronologi Tabrakan Bus vs Truk di Asahan

Kata Roni, Bus yang dikendarai oleh Ferdinan datang dari arah Rantauprapat menuju Kota Medan, namun pada saat di Jalinsum Asahan, Bus PMH tersebut terlibat kecelakaan dengan truk BK 9889 GG yang dikendarai oleh Asrul Harahap.

"Namun, pada saat kejadian tersebut, Asrul alias supir truk melarikan diri dan saat ini masih menjadi incaran kami," ujar Roni.

Jelas Roni, selain itu, ada tujuh orang korban yang mengalami luka-luka merupakan penumpang bus PMH yang duduk sebaris dengan supir.

Identitas tujuh penumpang Bus PMH yang mengalami luka-luka yakni: 

1. Sarah Rutbeth Saidah Tambunan(25)

2. Aman Kita Tambunan (58) warga Batam

3. Sri Ningsih (20) Warga Asahan

4. Joni Iskandar(33) warga Labusel

5. Michael Yediza Mario Martin (30)

6. Yopita Venesia Venriana(21) Warga Bengkalis

7. Dahliani(38) warga Pematang Siantar.

"Seluruh korban luka kini dirawat di RS Mitra Husada Kisaran. Untuk barang bukti telah kami amankan untuk penyelidikan lebih lanjut," pungkas Roni.

(cr2/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved