Babak Baru Tewasnya Brigadir J
BABAK BARU Tewasnya Brigadir J, Keluarga Korban Gandeng Pengacara Kondang, Untuk Ungkap Fakta
Kasus tewasnya Brigadir J dalam baku tembak di rumah Kadiv Propam Polri memasuki babak baru.
BABAK BARU Tewasnya Brigadir J, Keluarga Korban Gandeng Pengacara Kondang, Untuk Ungkap Fakta
TRIBUN-MEDAN.COM - Kasus tewasnya Brigadir J dalam baku tembak di rumah Kadiv Propam Polri memasuki babak baru.
Pihak keluarga korban kini menggandeng pengacara bernama Kamaruddin Simanjuntak.
Keluarga berharap agar kasus tewasnya Brigadir J segera mendapat titik terang.
Hal ini diungkapkan langsung ayah mendiang Brigadir J, Samual Hutabarat.
Samuel menyebut, Kamaruddin Simanjuntak telah mendampingi pihaknya sejak Kamis (14/7) kemarin.
"Ya, Kamis kemarin. Kita lihat kondisi dahulu dan baru kita tunjuk kuasa hukum," kata Samuel, ayah Brigadri J, Jumat (16/7/2022).
Dikutip dari TribunJambi.com, Kamaruddin disebut berkantor di Jakarta untuk saat ini.
Terkait proses pendampingan hukum yang berjalan, Samuel belum menjelaskan lebih lanjut.
Sementara itu, keluarga Brigadir J telah didatangi Komnas HAM pada Sabtu (16/7).
Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam mengatakan pihaknya melakukan pertemuan dengan keluarga korban selama beberapa jam.
Choirul memberi isyarat banyaknya fakta baru yang diperoleh setelah bertemu keluarga korban.
Fakta baru itu bahkan disebut sangat berbeda dengan yang beredar di publik saat ini.
"Yang sudah beredar di publik (dengan yang kami dapatkan) sangat berbeda. Sangat membantu untuk menuju bagaimana terangnya peristiwa," kata Choirul Anam kepada Tribun Jambi.
Namun, dirinya enggan menjelaskan apa saja perbedaan fakta yang diperoleh tersebut.
Choirul Anam berjanji akan mengungkapkan fakta baru itu pada saatnya nanti.
Lebih lanjut, dirinya juga mengaku mendapatkan foto-foto jauh lebih banyak untuk mendukung penyelidikan kasus ini.
Komnas HAM juga mendapatkan penjelasan detail dari setiap foto yang diberikan pihak keluarga.
Sederet fakta baru dan foto-foto itu, menurut Choirul sangat membantu mengungkap kasus tewasnya Brigadir J.
Seperti diketahui, kasus tewasnya Brigadir J mendapat perhatian khusus dari Kapolri.
Insiden baku tembak sebelumnya terjadi pada Jumat (8/7) lalu di rumah Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.
Peristiwa itu melibatkan dua ajudan Kadiv Propam, yakni Brigadir J dan Bharada E.
Polisi menyebut, penyebab baku tembak adalah Brigadir J diduga melecehkan istri Kadiv Propam.
Sementara saat kejadian, Irjen Ferdy Sambo sedang tidak berada di rumah.(*)