Ayah Brigadir J Terkejut

AYAH BRIGADIR J TERKEJUT Mendengar Kehebatan Bharada E Bisa Hindari 7 Tembakan Dari Jarak Dekat

Samuel Hutabarat ayah Brigadir J terkejut mendengar kehebatan Bharada E bisa hindari 7 tembakan dari jarak dekat.

Penulis: M.Andimaz Kahfi | Editor: M.Andimaz Kahfi

AYAH BRIGADIR J TERKEJUT Mendengar Kehebatan Bharada E Bisa Hindari 7 Tembakan Dari Jarak Dekat

TRIBUN-MEDAN.COM - Samuel Hutabarat ayah Brigadir J yang tewas di rumah Kadiv Propam, mengaku bingung mendengar penjelasan polisi.

Samuel mengaku sempat mendapat penjelasan secara langsung dari jenderal bintang satu dari mabes dan penyidik dari Polres Jakarta Selatan.

"Kronologisnya, begitu keluar almarhum dari kamar dipertanyakan Bharada E dan almarhum langsung menembak," kata Samuel Hutabarat.

"Yang menembak pertama kali Brigadir J?, apa ada yang kena, tidak, aneh," sebut Samuel saat bertanya ke polisi yang menjelaskan.

Samuel menegaskan bahwa seharusnya siapa yang mendahului menembak dia yang kena.

"Waktu anak saya nembak, Bharada E katanya menghindar," ujarnya.

"Hebat ya Bharada E bisa menghindari peluru cuma dari jarak 5-7 meter kurang lebih. pokoknya yang duluan menembak almarhum. Tembak duluan tidak kena, akhirnya Bharada mengelak langsung membela diri ambil senjata tembak dan langsung kena," sebut Samuel menceritakan ulang kronologi versi polisi.

Tak puas dengan pernyataan polisi, Samuel lalu memotong kronologi yang dijelaskan polisi.

Samuel sempat menyindir, bahwa kemampuan Bharada E melebihi seorang sniper.

"Pahadal balok-balok pangkatnya, kok bisa. Sedangkan anak saya lulusan terbaik. Kalau enggak terbaik enggak mungkin dikirim ke mabes. Dulu dia sniper terbaik, kalau ada lebaran dia ditempatkan di titik-titik rawan untuk sniper. Secara awam pun kita pikirin memang sudah janggal," jelasnya.

(mak/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved