Kasus Dugaan Pencabulan

UP3 PLN Lubukpakam Dukung Pemeriksaan Petugas Vendor yang Dilapor Gerayangi Organ Intim Mama Muda

Manager UP3 PLN Lubukpakam mendukung polisi memeriksa petugas vendor PLN yang dilapor gerayangi organ intim mama muda

Penulis: Indra Gunawan | Editor: Array A Argus
HO
Foto HP alias R (tengah), petugas vendor PLN yang dilapor gerayangi organ intim mama muda 

TRIBUN-MEDAN.COM,DELISERDANG- Manager UP3 PLN Lubukpakam, Denny Fitrianto akhirnya buka suara, mengenai adanya petugas vendor PLN yang dilapor gerayangi organ intim mama muda.

Dalam siaran persnya, UP3 PLN Lubukpakam mendukung polisi untuk memeriksa HP alias R, petugas vendor PLN yang dilapor gerayangi organ intim mama muda berinisial AP.

Menurut Denny, ia akan menyerahkan penanganan laporan petugas vendor PLN, yang diduga gerayangi organ intim mama muda tersebut ke polisi.

Baca juga: Oknum Petugas Vendor PLN Bantah Gerayangi Mama Muda, Pengacara: Tidak Benar

"Kami akan sangat menghormati proses hukum yang berlaku dan menyerahkan semuanya kepada pihak berwajib dalam melakukan investigasi," ujar Denny Fitrianto Jum,at, (24/6/2022).

Perseroan, lanjut Denny, tidak akan mentolerir segala tindakan yang menganggu kenyamanan pelanggan dan layanan kelistrikan.

Tidak hanya untuk pegawai, penekanan ini juga untuk mitra maupun tenaga alih daya.

Baca juga: Suami Mama Muda yang Mengaku Digerayangi Petugas Vendor PLN Minta Pelaku Ditangkap

Disebut Denny, UP3 PLN Lubukpakam akan mendukung proses dan kelancaran pemeriksaan dengan mengedepankan asas praduga tak bersalah.

"Kami akan terus melakukan evaluasi dan monitoring pada setiap pekerjaan pihak ketiga (vendor) dengan mematuhi SOP dan memastikan semua kegiatan di lapangan mempunyai standar layanan yang berintegritas dan berkualitas,"

"PLN akan selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk semua pelanggannya," kata Denny. 

Denny menambahkan perseroan akan melakukan tindakan tegas kepada seluruh petugas termasuk dari pihak ketiga jika terbukti telah mengganggu kenyamanan pelanggan.

Baca juga: Mama Muda Teriak Histeris, Petugas Pencatat Meteran PLN Coba Rudapaksa hingga Baju Robek

PLN berharap agar permasalahan ini dapat segera terselesaikan sehingga masing-masing pihak terwujud keadilan.

Saat ini pihak Polresta Deliserdang masih terus melakukan penyelidikan atas kasus ini. 

Informasi yang dihimpun terlapor dan pelapor sudah diambil keterangannya.

Meski saksi-saksi juga sudah diperiksa namun sejauh ini belum ada penetapan tersangka.

Baca juga: Sosok Petugas PLN yang Dilapor Gerayangi Mama Muda, tak Akui Lecehkan Korban

HP alias R, pekerja dari PT Citacontrac yang merupakan vendor PLN dan bertugas sehari-hari sebagai pencatat meter sempat membantah tuduhan yang disampaikan pelapor.

Meski merasa tuduhan percobaan pemerkosaan adalah fitnah namun ia belum berencana untuk membuat laporan balik ke polisi.

Sementara itu suami pelapor, Adi berharap agar pihak kepolisian dapat segera menangkap pelaku.

Sebab sudah tujuh kali istrinya datang ke Polres untuk memberikan keterangan. (dra/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved