Polres Asahan

Polres Asahan Donor Darah Sambut HUT ke-76 Bhayangkara

Kegiatan ini merupakan satu bentuk kepedulian Polres Asahan kepada masyarakat yang membutuhkan darah dan disamping itu juga untuk menjaga kesehatan

Istimewa
Polres Asahan melakukan kegiata bakti kesehatan dengan donor darah yang dilakukan di Aula Wira Satya pada Selasa (7/6/2022). 

Polres Asahan Donor Darah Sambut HUT ke-76 Bhayangkara

TRIBUN-MEDAN.com, ASAHAN - Polres Asahan melakukan kegiata bakti kesehatan dengan donor darah yang dilakukan di Aula Wira Satya pada Selasa (7/6/2022).

Donor Darah tersebut merupakan satu rangkaian acara dalam rangka memperingati HUT ke-76 Bhayangkara Tahun 2022.

Sebelum berlangsungnya Donor Darah, kata Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Prawira, terlebih dahulu diawali dengan kegiatan Zoom Metting guna mendapat arahan Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak kepada PJU Polres Sejajaran Polda Sumut dalam Pelaksanaan donor darah.

Pria dengan melati dua dipundaknya ini menuturkan donor darah ini merupakan satu kegiatan yang dilaksanakan rutin setiap tahun dalam mengisi HUT Bhayangkara yang puncaknya jatuh pada 1 Juli 2022 mendatang.

"Kegiatan ini merupakan satu bentuk kepedulian Polres Asahan kepada masyarakat yang membutuhkan darah dan disamping itu juga untuk menjaga kesehatan tubuh kita," ujarnya.

Sebelum melaksanakan donor darah, lanjut mantan Kapolres Tanjungbalai ini, para pendonor diharuskan menjalani sejumlah pemeriksaan diantaranya cek tekanan darah, golongan darah hingga pengecekan hemoglobin (Hb).

"Donor darah ini hanya dapat dilakukan bagi yang telah memenuhi syarat," katanya.

Dengan menggandeng petugas Petugas PMI Kabupaten Asahan, kata Putu, ia berharap donor darah ini dapat membantu menambah ketersedian darah untuk yang membutuhkan.

"Terimakasih kepada para personel Polres, instansi terkait maupun masyarakat yang sudah bersedia mendonorkan darahnya, setetes darah kita berharga bagi mereka yang membutuhkan," pungkasnya.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved