KEREN! Karya Warga Binaan Lapas Padangsidimpuan Akan Ramaikan Event Gebyar Produk Unggulan

Produktivitas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Padangsidimpuan semakin diminati masyarakat Kota Padangsidimpuan, hal ini ditandai dengan jumlah

Dok. Kemenkumham Sumut
Dinas Perizinan dan Layanan Terpadu Satu Pintu Kota Padangsidimpuan tertarik dengan produk hasil karya warga binaan Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan yang akan dipamerkan di event Gebyar Produk Unggulan, Pariwisata dan Investasi Daerah 2022  dalam rangka menyambut Ulang Tahun Kota Medan yang akan digelar pada 9-12 Juni 2022 mendatang di Manhattan Time Square, Medan.  

TRIBUN-MEDAN.com - Produktivitas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Padangsidimpuan semakin diminati masyarakat Kota Padangsidimpuan, hal ini ditandai dengan jumlah pesanan hasil karya warga binaan yang meningkat, khususnya pada jenis hasil karya kerajinan tangan.

Rudy Nasution selaku Kasubsi Bimbingan Kerja Lapas Padangsidimpuan mengatakan selain jumlah pesanan yang meningkat, hasil karya warga binaan juga sering tampil diberbagai event pameran di Kota Padangsidimpuan bahkan juga pernah mengikuti event Pekan Raya Sumatera Utara beberapa waktu lalu.

“Dengan banyaknya produk warga binaan yang semakin diminati masyarakat dan sering tampil di berbagai event tentunya ini akan menjadi motivasi bagi para warga binaan untuk semakin giat mengikuti berbagai pembinaan yang ada, terutama pada pembinaan kemandirian," tegas Rudy.

Kali ini Dinas Perizinan dan Layanan Terpadu Satu Pintu Kota Padangsidimpuan tertarik dengan produk hasil karya warga binaan Lapas yang direncanakan akan dipamerkan di event Gebyar Produk Unggulan, Pariwisata dan Investasi Daerah 2022  dalam rangka menyambut Ulang Tahun Kota Medan yang akan digelar pada 9-12 Juni mendatang di Manhattan Time Square, Medan. 

Kepala Seksie Sarana dan Prasarana Promosi, Dina Kurniawaty mengatakan pihaknya terkesan dengan karya para warga binaan Lapas yang beberapa diantaranya merupakan ciri khas asli kota salak, seperti kerajinan tangan berupa miniatur becak dan tugu salak khas kota Padangsidimpuan.

“Ya, kami sangat terkesan dengan produk karya warga binaan yang mengangkat ciri khas kota salak yang tentunya ini merupakan sebuah promosi produk khas kota Padangsidimpuan yang akan kami bawa pada event Gebyar Produk Unggulan, Pariwisata dan Investasi Daerah 2022  di Medan,” ucap Dina.

Sementara itu, Kalapas Kelas IIB Padangsidimpuan, Indra Kesuma, A.Md.IP,SH,MH menuturkan, ini merupakan bentuk kemitraan, kita berusaha memasarkan produk karya warga binaan agar program pembinaan berjalan dengan baik dan para warga binaan termotivasi untuk lebih memiliki life skill sebagai modal ketika bebas nantinya. 

Apresiasi juga diberikan oleh Kalapas kepada jajaran kegiatan kerja dan seluruh pegawai Lapas Padangsidimpuan atas kerja kerasnya dalam melakukan pembinaan kemandirian para WBP, serta ucapan terima kasih kepada Dinas Perizinan dan Layanan Terpadu Satu Pintu Kota Padangsidimpuan atas kepercayaan yang diberikan kepada Lapas Padangsidimpuan.

"Semoga Lapas Padangsidimpuan dapat terus berkontribusi positif dan produktif serta dapat senantiasa memberikan bimbingan kepada para warga binaan," ujar Kalapas.

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved