AJAIB, Jatuh Dari Lantai 21 Apartemen, Seorang Nenek di Jakarta Hanya Alami Luka di Tangan

Nenek AN hanya mengalami patah lengan sebelah kiri setelah tubuh bagian belakangnya menimpa atap minibus yang terparkir di apartemen tersebut.

Istimewa
Seorang wanita berinisial AN (55) selamat dari maut usai terjatuh dari lantai 21 Apartemen Gading Nias, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (2/6/2022) petang. 

TRIBUN-MEDAN.COM - Sebuah kejadian menggemparkan terjadi di Apartemen Gading Nias, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Kamis (2/6/20220 petang.

Seorang wanita berinisial AN (55) terjatuh dari lantai 21 gedung apartemen.

Meski terjatuh dari ketinggian, syukurnya AN selamat dari maut.

Nenek AN hanya mengalami patah lengan sebelah kiri setelah tubuh bagian belakangnya menimpa atap minibus yang terparkir di apartemen tersebut.

Baca juga: Ajang Balap Formula E Jakarta Bakal Digelar Secara Syariah, Tak Akan Ada Logo Perusahaan Bir

Baca juga: Puluhan Massa Berbaju Hitam Gelar Aksi Kamisan di Depan Kantor Pos Medan

Kapolsek Kelapa Gading Kompol Vokky Sagala menuturkan, peristiwa jatuhnya AN terjadi sekitar pukul 15.00 WIB petang tadi.

"Polsek Kelapa Gading menerima laporan dari masyarakat bahwa ada seorang wanita paruh baya yang jatuh dari Apartemen Gading Nias pada pukul 15.00 WIB," kata Vokky.

Tubuh AN yang terjatuh dari lantai 21 menimpa atap Toyota Yaris yang langsung ringsek seketika.

Posisi wanita tua itu saat jatuh, terbaring menghadap ke langit sebelum akhirnya warga membawanya ke rumah sakit terdekat.

Baca juga: Gubernur Edy Rahmayadi dan Paguyuban Wargi Sunda Sumut Gelar Doa Bersama Untuk Anak Ridwan Kamil

Baca juga: Postingan Perpisahan Atalia Praratya untuk Sang Putra Eril, Netizen Ikut Merasakan Haru

"Setelah jatuh warga sekitar membawa ke rumah sakit dan alhamdulillah korban selamat, hanya mengalami luka patah di lengan sebelah kiri," kata Vokky.

Menurut hasil interogasi kepolisian, AN mengaku terpeleset dari balkon apartemennya ketika yang bersangkutan sedang menjemur baju.

"Kami tadi komunikasi dengan korban, beliau bilang terpeleset pada saat melakukan aktivitas jemur, namun kami masih melakukan proses penyelidikan," tegas Vokky.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Jatuh dari Jatuh dari Lantai 21 Apartemen, Nenek di Kelapa Gading Selamat dari Maut: Cuma Alami Luka di Tangan

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved