Polres Tebingtinggi
Bintara Noken Asal Polda Papua Sambangi Pemudik di Loket Bus
Personel Bintara Noken asal Polda Papua bersama dengan personel Binmas Polres Tebingtinggi melakukan sambang terhadap para warga
Bintara Noken Asal Polda Papua Sambangi Pemudik di Loket Bus
TRIBUN-MEDAN.com, TEBINGTINGGI - Personel Bintara Noken asal Polda Papua bersama dengan personel Binmas Polres Tebingtinggi melakukan sambang terhadap para warga yang akan melakukan perjalanan mudik yang sedang berada di Loket Bus tepatnya di sepanjang Jalan Yos Sudarso Kota Tebingtinggi, Sabtu (30/4/2022).
Humas Polres Tebingtinggi AKP Agus Arianto menjelaskan kegiatan ini berdasarkan Surat Kapolri Nomor: B /4313/KEP/ 2021 /SSDM tanggal 23 Juni 2021 tentang Jukrah penempatan pertama bagi lulusan dik tuk Bintara Polri TA 2021.
Selanjutnya berdasarkan Surat telegram Kapolda Sumut nomor: ST / 688/ X /OPS.4.1 / 2021 tentang penunjukan mentor baja noken dan penempatan baja noken di jajaran Polda Sumut.
"Jadi kita meletakkan bintara noken untuk menyambangi para pemudik di loket bus," ujarnya.
Dalam hal ini, kata pria dengan balok tiga dipundaknya ini, Bintara Noken Polda Papua Bripda Chan Sius Aronggear didampingi mentor pendamping dari Binmas Polres Tebingtinggi Iptu Syaifuddin, Ipda Budianto dan Aiptu Syawaluddin saat menyambangi para pemudik.
"Di situ mereka mengimbau kepada warga agar selalu menjaga barang-barang bawaannya dan juga tetap mematuhi Prokes yang ada guna mencegah penyebaran Covid-19," pungkasnya.
(akb/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/polres-tebingtinggi-sambangi-warga-di-loket-bus-mudik-2022.jpg)