E Sports Indonesia
Pantau Perkembangan Atlet, ESI Asahan dan Sumut Gelar Laga Ujicoba
Materi skuat ESI Kabupaten Asahan diisi atlet yang juara satu seleksi kabupaten. Sementara itu untuk skuat Sumut, diisi atlet pelatda PON Sumut.
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN-Dalam rangka melihat perkembangan skuatnya, Pengurus E-Sports Indonesia (ESI) Kabupaten Asahan, melaksanakan laga ujicoba dengan skuat ESI Sumatera Utara (Sumut).
Ketua Pengurus ESI Kabupaten Asahan, Andrean Zovy Harahap menyebutkan laga ujicoba itu difokuskan untuk gim Mobile Legends.
Baca juga: Berikut Cara Top Up Diamond Mobile Legend via Google Play, Pulsa, Shopee, dan Tokopedia
"Untuk cari pengalaman dan mengasah mental atlet-atlet Asahan," katanya kepada Tribun Medan, Selasa (5/4/2022).
Lanjutnya, materi skuat ESI Kabupaten Asahan diisi atlet yang juara satu seleksi kabupaten. Sementara itu untuk skuat Sumut, diisi atlet pelatda PON Sumut.
Selain itu, laga uji coba ini diproyeksikan untuk persiapan beberapa kompetisi esports di berbagai level.
"Kejurprov mendatang. Rencana kita mau langsung turun ke event ESI Sumut ramadan pertengahan bulan ini. Kalau pelatda untuk PON Sumut," ujarnya.
Laga ini berakhir dengan kemenangan skuat ESI Asahan dengan skor 3-0 sekaligus. Atas capaian ini, Andre merasa kagum kepada skuatnya.
Sementara itu Ketua Harian ESI Sumut, Max Wilander menyebutkan, laga uji coba ini juga merupakan usaha untuk membangkitkan gairah para insan esport Sumut.
Baca juga: SIAPKAN Skuat Jelang Kompetisi Bergengsi, ESI Asahan Gelar Seleksi Atlet Divisi Mobile Legend
"Ini merupakan awal program kita utk menggerakan esport di Sumut, sekalian uji coba tim yang sudah dibentuk seluruh kabupaten/kota dari ESI setempat," ucapnya.
Dijelaskannya lebih jauh, laga uji coba init untuk pertandingan persahabatan tolak ukur yang jelas bagi pengprov bahwa masih banyak pemain yang lebih bagus didaerah.
"Untuk itu akan lebih difokuskan untuk penjaringan atlet untuk tahun ini," katanya.
(cr12/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Suasana-uji-coba-atlet-ESI-Asahan-dan-Sumut-untuk-gim-Mobile-Legends.jpg)