Liga 1 Indonesia

Esteban Vizcarra Resmi Hengkang dari Persib Bandung, Vizcarra Dikabarkan ke Tira Persikabo

Gelandang Persib Bandung, Esteban Vizcara resmi meninggalkan tim berjulukan Maung Bandung itu pada Minggu (3/4/2022).

Editor: Salomo Tarigan
GREGORIUS ADITYA KATUK/PERSIB.CO.ID
Esteban Vizcarra 

TRIBUN-MEDAN.com - Gelandang Persib Bandung, Esteban Vizcarra resmi meninggalkan tim berjulukan Maung Bandung itu pada Minggu (3/4/2022).  

Hengkangnya Esteban Vizcarra ini dipastikan lewat akun Instagram resmi Persib Bandung @persib.

Baca juga: BLT Minyak Goreng Dibagi Langsung Rp 300 Ribu Bulan April Ini, Cara Cek Siapa Penerima BLT

Dalam unggahan tersebut, Persib Bandung mengucapkan rasa terima kasihnya kepada pemain berdarah Argentina tersebut.

Kabar hengkangnya pemain naturalisasi meninggalkan Persib memang sudah santer terdengar belakangan ini.

Namun, akhirnya kabar tersebut langsung dikonfirmasi oleh tim kebangaan bobotoh tersebut.

Baca juga: KLASEMEN LIGA INGGRIS Liverpool Menang, Manchester City juga Menang | Hasil Liga Inggris Tadi Malam

Persib mengucapkan terima kasih kepada pemain berusia 35 tahun tersebut.

Tak lupa Persib pun mendoakan yang terbaik untuk masa depan Vizcarra.

“Hatur nuhun @este_vizcarra,” tulis Persib yang dikutip BolaSport.com dari Instagram resmi klub.

“Tuhan memberkati dan semoga sukses dengan perjalanan barumu,” lanjutnya.

Sementara itu, Esteban Vizcarra sendiri telah memperkuat Persib Bandung sejak 9 Januari 2019.

Kontrak Vizcarra bersama Persib berakhir telah berakhir.

Baca juga: Putus Mata Rantai Omicron, Polres dan Pemko Siboga Keliling Tempat Nongkrong

Selama ini, Vizcarra menjadi salah satu pemain andalan pelatih Persib, Robert Rene Alberts.

Dari 2019 hingga saat ini Vizcarra mencatatkan dirinya telah tampil bersama Persib sebanyak 58 kali.

Pada kompetisi Liga 1 2021/2022, pemain kelahiran 11 April 1986 itu telah mencatatkan dirinya menyumbang dua assist.

Belum lama ini, Esteban Vizcarra juga telah dirumorkan akan merapat ke beberapa klub.

Salah satunya yang tengah rame belakangan ini yakni Tira Persikabo.

Namun, hingga saat ini belum ada konfirmasi apapun dari pihak Tira Persikabo ataupun Vizcarra.

Baca juga: Terjawab Kapan THR dan Gaji Ke-13 PNS Cair, juga bagi TNI/Polri dan Pensiunan, Berikut Besarannya

Sumber: Bolasport/instagram persibbandung

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved