Polres Batubara
Polsek Indrapura Giatkan Cipta Kondisi Menjelang Puasa
Kapolres Batubara AKBP Jose DC Fernandes mengatakan pihaknya telah mengarahkan kepada polsek jajaran untuk melaksanakan operasi penyakit masyarakat
Polsek Indrapura Giatkan Cipta Kondisi Menjelang Puasa
TRIBUN-MEDAN.com, BATUBARA - Polsek Indrapura dalam menjaga situasi kondusif menjelang bulan suci Ramadan 1443 H melakukan razia di hotel seperti di Hotel Parna Jaya dusun VII Desa Tanjung Muda Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara.
Setiap kamar yang ada di hotel tersebut tak luput dari pemeriksaan dan pengecekkan personil. Terlihat beberapa pasangan berhasil digelandang ke Polsek Indrapura untuk pemeriksaan lebih lanjut. Sedangkan sepeda motor yang digunakan pasangan juga turut diamankan dan dibawa ke Polsek.
Kapolres Batubara AKBP Jose DC Fernandes mengatakan pihaknya telah mengarahkan kepada polsek jajaran untuk melaksanakan operasi penyakit masyarakat (pekat) jelang pelaksanaan bulan suci Ramadan 1443 H.
"Polsek Indrapura sudah mengamankan 10 pasangan berikut 10 sepeda motor yang dibawa ke Polsek Indrapura untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Kegiatan ini hanya bertujuan untuk menciptakan suasana yang kondusif menjelang bulan Ramadan yang suci," katanya, Jumat (1/4/2022).
"Saya telah memerintahkan kepada personil Polsek Indrapura untuk tetap melaksanakan razia menjelang dan ketika sedang berlangung puasa selama bulan suci ini. Selama berlangsungnya ibadah yang setahun sekali ini dan kami juga turut melibatkan instansi terkait seperti Personil TNI dan Satpol PP," pungkasnya.
(akb/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Polsek-Indrapura-dalam-menjaga-situasi-kondusif-menjelang-bulan-suci-gribun.jpg)