News Video
Omset Pedagang Perlengkapan Sekolah Turun Drastis Hingga 80 Persen Akibat Pandemi Covid-19
Jelang ajaran baru omset para pedagang perlengkapan sekolah di Pusat Pasar Medan mengalami penurunan drastis hingga 80 persen di masa pandemi Covid-19
Omset Pedagang Perlengkapan Sekolah Turun Drastis Hingga 80 Persen Akibat Pandemi Covid-19
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Jelang ajaran baru omset para pedagang perlengkapan sekolah di Pusat Pasar Medan mengalami penurunan drastis hingga 80 persen di masa pandemi Covid-19.
"Turun, sudah hampir 80 persen turun pendapatan kami padahal sudah dua minggu jualan di sini," kata Sianipar pedagang musiman alat tulis, Minggu (11/7/2021).
Ia menambahkan pendapatan yang didapat sejauh ini hanya untuk cukup kebutuhan makan saja.
"Cukup-cukup makan saja omset ini beda sekali sebelum corona yang bisa dapat keuntungan dan kita belajar bersyukur sajalah," katanya.
Selain itu, Sianipar menyatakan untuk harga buku mengalami kenaikan Rp 3 ribu per lusinnya dan untuk peralatan lainnya masih tetap.
"Tahun ini harga buku mengalami kenaikan Rp 2-3 ribu bahkan karena kenaikan ini para pelanggan juga ikut kaget berhubung mereka pada hafal harga buku biasanya. Tapi mau bagaimana dari sananya sudah naik. Bahkan kita tidak terlalu menyiapkan banyak stok karena lihat keadaan ini," ujar Sianipar.
Dalam hal ini, dia mengutarakan harga buku BMB ukuran besar isi 50 dibanderol Rp 50 ribu per lusin, isi 70 dibanderol Rp 70 ribu, buku tulis ukuran kecil dibanderol antara Rp 40-50 ribu, pulpen berkisar Rp 20 ribu.
Selanjutnya Ayra Jaya sebagai pemilik toko seragam sekolah di Pusat Pasar Medan mengutarakan hal yang sama bahwa mengalami pendapatan yang sangat anjlok.
Sehingga hanya sekitar beberapa setel seragam sekolah miliknya yang terjual.
"Hanya beberapa saja baru laku. Ini saja kita jual produksi pakaian tahun lalu dan tidak ada tambah stok," kata Ayra.
Ayra juga mengutarakan untuk harga seragam sekolah masih standar.
Seragam SD satu setel berkisar Rp 75 ribu, seragam SMP berkisar Rp 95 ribu per setel, dan seragam SMA berkisar Rp 105 ribu per setel.
(cr20/tribun-medan.com)