PPKM Darurat Medan

Dampak PPKM Akan Diberlakukan, Taman Ahmad Yani dan Seluruh RTH Ditutup Sementara

Satu dari beberapa lokasi yang sudah menerapkan penutupan yakni Taman Ahmad Yani yang terletak di Jalan Slamet Riyadi, Kecamatan Medan Polonia.

Editor: M.Andimaz Kahfi

Dampak PPKM Akan Diberlakukan, Taman Ahmad Yani dan Seluruh RTH Ditutup Sementara

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Menjelang kebijakan Kota Medan masuk ke dalam Kabupaten/Kota yang melakukan penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat non Jawa-Bali, beberapa persiapan telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Medan.

Satu di antaranya adalah menutup seluruh taman kota atau Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang ada di Medan.

Satu dari beberapa lokasi yang sudah menerapkan penutupan yakni Taman Ahmad Yani yang terletak di Jalan Slamet Riyadi, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan.

Tampak Taman Ahmad Yani ditutup dan terdapat tulisan pengumuman di kertas berukuran sekitar 20 x 30 sentimeter.

"Diberitahukan kepada pengunjung Taman Ahmad Yani, terkait pelaksanaan PPKM Kota Medan, mulai tanggal 11 Juli 2021 taman Ahmad Yani ditutup," tulis pengumuman tersebut.

Mengikuti penutupan ini, Taman Ahmad Yani yang biasa ramai dikunjungi warga terlebih saat akhir pekan, justru terlihat sepi.

Hanya ada beberapa warga yang lari pagi di seputaran area luar gerbang Taman Ahmad Yani.

Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan, Muhammad Husni membenarkan penutupan ini.

Husni menuturkan penutupan ini rencananya akan dilakukan di seluruh taman kota yang ada di Kota Medan.

"Iya mengikuti instruksi Mendagri, jadi kita tutup sementara dulu. Karena dalam instruksinya termasuk juga kegiatan di taman-taman kota harus ditiadakan untuk sementara," kata Husni kepada tribun-medan.com, Minggu (11/7/2021).

Husni menuturkan, meskipun penutupan sudah dilakukan di beberapa titik, pihaknya masih belum mengeluarkan kebijakan turunan seperti surat arahan internal kepada pengurus taman.

"Tapi memang instruksi turunan belum ada kita buat. Tapi penutupan rencananya dilakukan mulai besok," ungkapnya.

Husni mengharapkan kerjasama masyarakat Kota Medan dalam rangka pelaksanaan PPKM darurat di Kota Medan.

"Karena taman kota juga termasuk lokasi yang ramai dikunjungi warga setiap harinya. Pusat kegiatan warga Kota Medan. Kita mengikuti kebijakan itu saja," ungkapnya.

(cr14/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved