El Clasico

Dengan 10 Pemain, Real Madrid Permalukan Barcelona 2-1 di Stadion Camp Nou

Real Madrid berhasil mengalahkan Barcelona 2-1 dalam laga lanjutan Liga Spanyol .Laga itu dihelat di Stadion Camp Nou

AFP/ Gerrard
Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo. 

TRIBUN-MEDAN.com - Real Madrid berhasil mengalahkan Barcelona 2-1 dalam laga lanjutan Liga Spanyol .Laga itu dihelat di Stadion Camp Nou, Barcelona pada Minggu (03/04/2016), 01.30 WIB.

Di babak pertama, Barcelona tampil mendominasi pertandingan.

Barcelona banyak menguasai bola serta membuat beberapa peluang.

Madrid sendiri meski kalah dari segi penguasaan bola, juga tetap bisa membuat beberapa peluang.

Kedua tim pun bermain imbang tanpa gol di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Barcelona berhasil membuka keunggulan pada menit ke-55 lewat gol Gerard Pique.

Menyambut bola umpan sepak pojok, Pique menyundul bola hingga menghujam gawang Madrid.

Menit ke-63, Benzema berhasil mencetak gol yang membuat kedudukan sama kuat.

Meneruskan umpan tarik yang lebih dahulu membentur pemain Barcelona, Benzema menyambutnya dengan tendangan akrobatik.

Menit ke-80, Gareth Bale sempat mencetak gol, namun dianulir wasit karena pemain asal Wales itu dianggap melakukan pelanggaran.

Madrid harus bermain dengan 10 orang setelah Sergio Ramos diusir wasit karena menerima kartu kuning keduanya pada menit ke-84.

Cristiano Ronaldo mencetak gol kemenangan Madrid pada menit ke-85.

Menerima umpan silang, Ronaldo mengontrol bola dengan dada dan melepas tembakan terukur dari sisi kiri gawang Barcelona.

Keunggulan 2-1 bagi Madrid pun bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Laga juga berjalan cukup keras, terbukti dari catatan 36 pelanggaran di mana masing-masing tim membuat pelanggaran sebanyak 18 kali.

Selain dua kartu kuning Ramos, terdapat empat kartu kuning lain yang dikeluarkan wasit di laga ini.

Keempat kartu itu diberikan untuk Daniel Carvajal, Luis Suarez, Javier Mascherano, dan Ivan Rakitic.(*)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved