Kenaikan BBM

Mahasiswa Padang Rencanakan Aksi

Sebagian mahasiswa di Kota Padang, Sumatera Barat, merencanakan demosntrasi menolak rencana kenaikan harga BBM.

TRIBUN-MEDAN.com, PADANG - Sebagian mahasiswa di Kota Padang, Sumatera Barat, merencanakan demosntrasi menolak rencana kenaikan harga BBM.

Aktivis mahasiswa Universitas Bung Hatta, Padang, Kariadil Harefa, Rabu (7/3/2012), mengatakan rencana demosntrasi itu masih dikoordinasikan dengan sejumlah elemen.

Demikian pula dengan aktivis mahasiswa Universitas Andalas, Padang, Yogi Yolanda, yang menyebutkan sebagian mahasiswa akan melakukan aksi menyusul rencana kenaikan BBM itu. "Kami menolak rencana kenaikan harga BBM," kata Yogi.

Kariadil mengatakan, rencana kenaikan harga BBM terutama akan memukul perekonomian masyarakat menengah ke bawah. "Berapa banyak pengguna sepeda motor dan angkutan umum, yang akan sangat dipengaruhi oleh rencana kenaikan BBM?" tanya Kariadil. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved