Gadget
Gadget Technology Modern II Kembali Hadir di Medan
Pameran Gadget Technologi Modern kembali gigelar untuk kali kedua, Selasa (13/12). Berbeda dengan event perdana yang menghadirkan
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Pameran Gadget Technologi Modern kembali gigelar untuk kali kedua, Selasa (13/12). Berbeda dengan event perdana yang menghadirkan tiPhone, kali ini pameran yang berlokasi di komplek pertokoan Jalan Tengku Amir Hamzah, Medan, menghadirkan produk-produk handphone lokal seperti Movi, K-Touch, dan I-Cherry.
Penanggung jawab acara sekaligus ketua panitia Aguan Riadi, saat dimintai komentarnya menjelaskan, digelarnya kali kedua event serupa karena melihat dari segi antusiasme masyarakat Medan cukup menerima baik event yang perdana mereka gelar satu pekan yang lalu.
Hampir sama dengan event sebelumnya, tampilnya tiga produk handphone lokal sengaja ditampilkan untuk dapat menggaet seluruh kalangan konsumen. Produk I-Cherry ia katakan peruntukannya untuk kalangan menengah kebawah, sementara K-Touch yang sudah cukup familiar didedikasikan untuk masyarakat kelas menengah.
"Untuk kalangan yang membutuhkan kecanggihan teknologi dan mementingkan akses dunia maya, kami menyediakan pula produk Movi Android. Kapasitas handphone yang sudah menggunakan layar sentuh sangat pantas untuk mendukung konerja para profesional muda dan masyarakat kelas kantoran," pungkasnya.
Pelaksanaan yang digelar sejak 12-17 Desember mendatang, ia jelaskan menargetkan pengunjung yang hadir mencapai 2000 orang di mana jumlah transaksi yang dilakukan diharapkan mendekati 70 persen dari jumlah pengunjung. (Irf/tribun-medan.com)